Riaumandiri.co - Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru berharap Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk memaksimalkan penggunaan anggaran perbaikan ruas jalan di Kota Pekanbaru, dengan begitu pemanfaatan perbaikan jalan dapat dirasakan masyarakat.
"Jalan-jalan lingkungan itu masih banyak yang berlubang dan rusak. Ada yang kondisi rusak ringan, sedang hingga berat dengan kedalaman lubang yang bervariasi. Jadi anggaran sebesar Rp 15 Miliar ini harus betul-betul dioptimalkan oleh Dinas PUPR," kata anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Rois, Senin (5/2).
Pengoptimalan penggunaan anggaran ini, jelas Rois, agar ruas jalan yang rusak yang selama ini menjadi keluhan masyarakat dapat diperbaiki dengan sebetul-sebutlnya, mana ruas jalan yang paling prioritas untuk di perbaiki dan mana ruas jalan yang masih bisa ditangguhkan.
"Setiap kali reses, warga itu masih selalu saja mengeluh soal jalan-jalan rusak berlubang. Tentu ini harus menjadi perhatian oleh pemerintah kota, utamakan keluhan dan keselamatan masyarakat," paparnya.
Perbaikan jalan rusak ini, memang harus segera untuk dilakukan perbaikan. Karena kondisi ini juga membahayakan pengguna jalan yang berpotensi terjadinya kecelakaan. "Apalagi kalau sudah hujan, jalan-jalan rusak dan berlubang itu sangat membahayakan sekali, beberapa kali pengendara sering mengalami kecelakaan," tutupnya.