Di Sidang Darurat ke-5 Parlemen OKI, Fadli Zon Sarankan Ini untuk Perjuangan Palestina

Ahad, 14 Januari 2024 - 14:04 WIB
Fadli Zon

RIAUMANDIRI.CO - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon memimpin delegasi ke Sidang Darurat ke-5 Parlemen OKI (Organisasi Konferensi Islam) atau PUIC (Parliamentary Union of OIC Countries) dan pertemuan perdana Komisi Khusus Palestina Parlemen Asia atau APA (Asian Parliamentary Assembly), Teheran, Iran 10-11 Januari 2024. 

Adapun pada pertemuan perdana Komisi Khusus Palestina Parlemen Asia, Fadli yang juga Wakil Presiden League of Parliamentarians for Al Quds, organisasi global pro Palestina yang berbasis di Istanbul, menyampaikan urgensi penguatan Komisi dan langkah-langkah praktis yang harus segera dikerjakan.

“Pertemuan perdana Komisi Palestina Parlemen Asia ini harus fokus pada dua hal utama. Pertama, penting untuk menjadikan komisi ini kuat dan bermanfaat bagi perjuangan bangsa Palestina. Kedua, penetapan program-program kerja yang nyata,” kata Fadli dalam pidatonya di pertemuan tersebut yang dikutip dari siaran pers, Sabtu (13/1/2024).

Terkait penguatan Komisi, Fadli yang bertindak sebagai  rapporteur ini menyampaikan lima fondasi. Di antaranya, yaitu penetapan visi dan misi yang kuat, tujuan dan sasaran spesifik disertai indikator kinerja, penentuan skala prioritas, pemanfaatan teknologi dan inovasi terkini, dan networking  yang kuat.

Selanjutnya, Politisi Partai Gerindra tersebut mengingatkan saat ini situasi di Jalur Gaza tak ubahnya petaka. “Gaza tak hanya terancam genosida, tapi menuju kepunahan. Gaza mungkin tak layak dihuni. Gaza seperti tempat kematian dan keputusasaan,” imbuh Fadli.

Tak hanya itu, Fadli menyampaikan empat proposal program kerja sebagai agenda yang dapat dilakukan dalam waktu dekat oleh Komisi Palestina APA.

Pertama, meminta pembentukan special mission untuk berkunjung ke negara-negara yang berbatasan dengan Palestina seperti Mesir, Suriah, dan Yordania untuk memastikan bantuan kemanusiaan ke Gaza tanpa hambatan.

Kedua, mendesak anggota APA kompak mendukung Palestina melalui komisi ini. Ketiga, mempertimbangkan pembentukan lembaga dana untuk rekonstruksi Gaza.

Keempat, memfasilitasi pelatihan dan lokakarya rutin yang berfokus pada topik-topik spesifik khususnya terkait pembangunan dan peningkatan kapasitas masyarakat Palestina.

Sidang Darurat ke-5 Parlemen OKI atau PUIC (Parliamentary Union of OIC Countries) dan pertemuan perdana Komisi Palestina Parlemen Asia atau APA (Asian Parliamentary Assembly) dihadiri oleh para Ketua Parlemen anggota OKI dan APA serta Pejabat Tinggi Iran yaitu Ketua Parlemen dan Menlu. 

Kedua pertemuan tersebut berhasil mengadopsi Komunike Bersama. Turut hadir Delegasi DPR yaitu Wakil Ketua BKSAP DPR RI Gilang Dhielafararez (Fraksi PDI-Perjuangan), Wakil Ketua BKSAP DPR RI Achmad Hafisz Tohir (Fraksi PAN) dan Anggota BKSAP DPR RI Syahrul Aidi Maazat (Fraksi PKS). (*)

Editor: Syafril Amir

Tags

Terkini

Terpopuler