Werner Dipinjam Tottenham dari Leipzig

Ahad, 07 Januari 2024 - 06:49 WIB

Riaumandiri.co -Timo Werner akan dipinjam oleh Tottenham Hotspur dari RB Leipzig sampai akhir musim ini. Werner sebelumya sempat dikaitkan dengan Manchester United. Namun kini dipastikan ia akan kembali ke kota London dengan Spurs memenangkan tanda tangannya.

Spurs akan meminjamnya sampai Juni nanti dan membayar gajinya 100%. Klub London utara itu disebut Sky Jerman punya opsi mempermanenkannya senilai 15,5 juta paun.

Perekrutan ini tak lepas dari kepergian kapten Spurs Son Heung-min ke Piala Asia, setidaknya sebulan ke depan. Sementara penyerang muda Alejo Veliz mengalami cedera lutut.

"Benar bahwa Timo ingin dipinjamkan. Timo ingin pergi ke Piala Eropa," ungkap pelatih Leipzig Marco Rose kepada Sky Jerman.

"Kami mendoakan yang terbaik dan berharap baik untuknya."

Werner sendiri punya pengalaman di Inggris bersama Chelsea, kendati tak cukup oke. Dia hanya mencetak 10 gol dari 56 penampilan di Premier League setelah dibeli pada Juli 2020, lalu 'mudik' ke Leipzig pada 2022.

Kontraknya bersama Leipzig berlaku sampai Juni 2026 mendatang. Musim ini ia baru tampil delapan kali di Bundesliga, mencetak dua gol.

Ia tak dimasukkan ke skuad Leipzig yang beruji coba melawan St Gallen pada Sabtu (6/1) malam WIB, yang menandakan kepindahannya sudah dekat.

Editor: Akmal

Terkini

Terpopuler