Hanta Yuda Melihat Jokowi Masih Main Dua Kaki

Kamis, 28 September 2023 - 17:25 WIB
Hanta Yuda

RIAUMANDIRI.CO - Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda melihat Presiden Jokowi terkesan main di dua kaki, yakni mendukung Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Hanta melihat Jokowi tidak totalitas mendukung Ganjar yang notabene capres dari partainya, yaitu PDIP. Disamping itu, Jokowi sering memperlihatkan kedekatannya dengan Prabowo ke publik.

"Kondisi hari ini kakinya setengah-setengah. Ada di Ganjar dan Prabowo. Justru hal ini menguntungkan Prabowo," sebut Hanta dalam diskusi Gelora Talks bertajuk "Menanti Kejutan Baru Koalisi Capres 2024", Rabu (27/9/2023) petang.

Menurut Hanta, dukungan Jokowi ke Prabowo full 100 persen jika Gibran Rakabumi jadi cawapresnya Prabowo dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dipimpin Kaesang Pangarep sudah mendukung Prabowo.

PDIP sendiri, lanjut Hanta, tidak berani bersikap tegas terhadap sikap Kaesang yang menjadi Ketua Umum PSI karena PDIP ingin mempersepsikan kedekatan dengan Presiden Jokowi.

Sebab, kepuasan publik terhadap Presiden Jokowi mencapai 70-80 persen, menang dua kali pilpres, memiliki relawan yang solid dan mesin politik tetap terjaga, serta masih mengendalikan jejaring pemilu, karena masih berkuasa.

"Saya kira Partai Gelora sudah bener gabung ke Prabowo, bukan semata tidak bersama PKS atau Ganjar. Tetapi itu pilihan cepat dan tepat, brand conectionnya semakin bagus karena sudah memperhitungkan kemenangan," katanya.

Hanta yakin Gelora akan dapat cocktail efek dari Prabowo. Ini menarik kalau Gelora masuk pemerintahan, sementara PKS jadi oposisi.(*)

Editor: Syafril Amir

Tags

Terkini

Terpopuler