RIAUMANDIRI.CO- Penjabat Wali Kota Pekanbaru, Muflihun, meminta warga dari berbagai elemen untuk menjaga dan meningkatkan pengawasan menghindari terjadinya kebakaran lahan di Kota Pekanbaru.
Sebab, dia mengatakan, kini sudah ada lahan di Kota Pekanbaru yang terbakar seiiring dengan musim kemarau.
"Kepada pak camat, lurah, RT RW, tolong diawasi kampung kita ini. Karena musim sudah panas, kita khawatir, karena sudah ada terbakar lahan-lahan, kalau masih bisa dipadamkan syukur, kita khawatir merebak kemana-mana," ujarnya, Minggu,( 6/8).
Muflihun, menegaskan, Karhutla yang terjadi akan merugikan Kota Pekanbaru. Karena itu, Ia mengingatkan perlunya pengawasan dari RT, RW, stakeholder hingga masyarakat.
"Seluruh stakeholder termasuk masyarakat agar bisa menjaga, jangan membakar sembarangan, jangan buang puntung rokok di semak-semak. Kita harap ini bisa dimaklumi dan kita berharap Pekanbaru bisa bebas dari Karhutla," pungkasnya.
Berdasarkan data BPBD Kota Pekanbaru, luas lahan yang terbakar mencapai 31,25 hektare sejak awal Januari hingga akhir Juli 2023.(her).