AHY Beberkan Kriteria Cawapres Anies Baswedan

Rabu, 29 Maret 2023 - 11:44 WIB

RIAUMANDIRI.CO- Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan bakal calon wakil presiden yang akan mendampingi bakal calon presiden Anies Baswedan harus memenuhi sejumlah kriteria. Kriteria tersebut tercantum pada piagam koalisi perubahan yang terdiri dari Partai Nasdem, PKS, Demokrat.

"Ada sejumlah kriteria di dalam piagam itu, mudah-mudahan bisa menjawab menghadirkan figur yang bisa memenuhi kriteria," ujarnya seusai acara Safari Ramadhan bertemu milenial di Kota Bandung, Selasa (28/3/2023) malam.

Dia mengatakan ketiga partai koalisi perubahan telah menandatangani piagam kesepakatan yang memberikan ruang seluasnya bagi Anies Baswedan menentukan pasangannya. Terkait kapan akan diumumkan dan siapa orangnya diserahkan kepada Anies.

"Waktu, kapan siapa orangnya benar ditentukan bakal calon presiden. Kami ingin benar menyerahkan ke bacapres, kami memberikan (masukan) positif yang diperlukan faktor penguat kriteria tersebut," katanya.

Dia mengatakan, tahapan pemilu semakin mendekati waktu pencoblosan. Oleh karena itu Partai Demokrat mempersiapkan diri agar dapat sukses dalam pemilihan legislatif.

"Kami ingin kuat di DPR, DPRD provinsi, dan Jawa Barat yang merupakan provinsi dengan jumlah penduduk terbanyak termasuk di DPRD Kabupaten Kota," ungkapnya.

AHY berharap, Partai Demokrat dapat menjadi bagian penting dalam kontestasi pemilihan presiden dan dapat berkontribusi di pemerintahan nasional.  Komunikasi dengan koalisi perubahan pun terus dibangun termasuk dengan Anies Baswedan.

Safari Ramadhan yang dilakukan AHY dimulai dengan mendatangi wilayah Kota Cimahi, bertemu dengan para pelaku UMKM, shalat di Masjid Agung Cimahi dan dilanjutkan ke Kota Bandung bertemu para milenial.

Editor: Wahyu Hismi

Terkini

Terpopuler