Pj. Bupati Kampar Ajak Masyarakat Gemakan Al Qur’an

Rabu, 15 Maret 2023 - 10:11 WIB
RIAUMANDIRI.CO- Perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupaten Kampar ke-52. resmi dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM. Kegiatan pembukaan MTQ tersebut dipusatkan di Astaka Utama di Stadion Mini Rusli Thoimi Desa Pulau Payung Kecamatan Rumbio Jaya, Senin (13/3) malam.

Hadir dalam kesempatan itu diantaranya Anggota DPRD Kabupaten Kampar Zulpan Azmi, Kepala Kantor Kementerian Agama Kampar Fuad Ahmad, Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. Yusri, M,Si, seluruh Kepala Organisasi perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Daerah.

Dengan adanya MTQ ini, Bupati Kampar menyampaikan agar seluruh masyarakat Kabupaten Kampar dapat lebih menggemakan Al Qur’an dan semakin mempertebal iman dan ketaqwaan.

Kamsol juga mengatakan selain Mukjizat, Al-Qur’an juga merupakan petunjuk serta pedoman bagi seluruh ummat manusia dalam menjalanakn kehidupan di dunia ini. Di dalam Al-Quran semnua yang dibutuhkan oleh manusia telah disampaikan secara tersurat maupun tersirat.

"Penyelenggara Musabaqah Tilawatil Quran tingkat Kabupaten Kampar ini merupakan momentum penting dalam meningkatkan kecintaan pada Al-Qur’an sekaligus memberi semangat kita semua agar senantiasa menjadikan Al-Qur’an sebagai imam dalam hidup dan kehidupan serta merupakan cermin masyarakat Kabupaten Kampar sebagai Serambi Mekahnya Provinsi Riau," ungkap Kamsol.

Ia juga menyampaikan jika gema Al-Qur’an ini terwujud dalam masyarakat Insha Allah langkah dalam memajukan Kabupaten Kampar akan diridhoi oleh Allah SWT, "Kekompakan kita dalam membangun Kampar yang lebih baik akan cepat terwujud seiring dengan falsafah Tali Bapilin Tigo, Tigo Tungku Sajorangan yang sering kita gaungankan memberikan semangat untuk pembangunan yang berkeadilan guna mensejahterakan masyarakat terutama saudara-saudara kita yang masih terbilang miskin ekstrim," paparnya.

Dalam kesempatan itu juga, Kamsol menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya serta ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat terkhusus kepada orang tua yang telah mengarahkan anak-anak untuk belajar Al-Qur’an, para Guru/Ustadz/Buya yang telah mengorbankan waktunya untuk mengajarkan Al-Quran kepada penerus negeri, sehingga pada MTQ kali ini setiap Kecamatan telah mengirimkan putra/putri terbaik dalam rangka mensyiarkan Ayat-ayat Allah Swt.

Diakhir sambutannya Kamsol juga berpesan kepada seluruh peserta agar meluruskan niat dan berikhtiar, sehingga mendapatkan hasil terbaik dan mampu mengharumkan Kabupaten Kampar ditingkat provinsi, nasional bahkan internasional. "Kepada para Dewan Hakim, kami berharap agar dapat melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya," pungkasnya.

Editor: Wahyu Hismi

Terkini

Terpopuler