Menang Lawan Suriah, Timnas U-20 Jaga Asa ke Perempat Final

Ahad, 05 Maret 2023 - 07:46 WIB

RIAUMANDIRI.CO- Pelatih Shin Tae-yong senang dengan perjuangan keras para pemainnya usai Timnas Indonesia U-20 berhasil mengalahkan Suriah di matchday kedua Piala Asia U-20. 

Skuad Garuda Muda melawan Suriah di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Sabtu (4/3/2023). Gol tunggal Garuda Muda dicetak Hokky Caraka pada menit ke-34.

Hasil ini menjaga asa Indonesia untuk melaju ke perempatfinal usai pada laga sebelumnya ditumbangkan Irak 0-2. Indonesia saat ini mengoleksi tiga poin dan duduk di posisi ketiga dengan mencetak satu gol dan kebobolan dua kali.

Shin Tae-yong kali ini senang dengan performa para pemainnya. Garuda Nusantara dianggap sudah berjuang sampai laga tuntas.

"Saya berterima kepada para pemain Indonesia yang sudah berjuang keras hingga menit akhir pertandingan, mereka menunjukkan sikap yang luar biasa," kata Shin dalam konferensi pers usai pertandingan.

"Dalam beberapa hari belakangan, berusaha untuk meningkatkan kepercayaan diri kepada pemain kami. Saya pikir pemain kami telah menunjukkan kapasitasnya, mungkin 80 persen kapasitas telah ditunjukkan dari performa pemain," pelatih asal Korea Selatan itu melanjutkan.

Uzbekistan memimpin Grup A dengan enam poin. Irak di posisi kedua dengan tiga poin, unggul selisih gol dari Indonesia dan Suriah di dasar klasemen dengan nol poin.

Editor: Wahyu Hismi

Terkini

Terpopuler