MAN 4 Pekanbaru Asah Leadership Siswanya Melalui LDK

Senin, 27 Februari 2023 - 20:53 WIB

RIAUMANDIRI.CO -  Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Pekanbaru terus berusaha mengasah kemampuan leadership dan manajerial bagi siswanya.Terbaru, Bidang Kesiswaan MAN 4 Pekanbaru memfasilitasi kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) Tahun 2023 pada Senin (27/02/2023).

Kegiatan yang bertemakan "Level Up Yourself to be a Great Leader" ini berlangsung selama dua hari dan diikuti 80-an orang pelajar yang terhimpun sebagai Pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) maupun Majelis Perwakilan Kelas (MPK).

LDK Tahun 2023 dibuka oleh Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau, Dr Muliardi MA, sekaligus menjadi Keynote Speaker.

Ketibaannya ke Madrasah di utara Kota Pekanbaru ini, juga bersamaan dengan Plh Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru, Drs H Eka Purba, M.Kom 

“LDK ini merupakan kegiatan fasilitasi pelajar menjadi seorang pemimpin, karena para pelajar inilah yang akan mengisi kejayaan Indonesia 2045 nanti, di berbagai level kepemimpinan,” ungkap Muliardi.

Sebagai informasi, adapun narasumber kegiatan ini sendiri dihadirkan dari lintas stakeholder, mulai dari top management leader yang terepresentasikan oleh Kepala Kanwil Kemenag Riau dan Kepala Kemenag Kota Pekanbaru. Dari unsur akademisi disampaikan oleh Muhammad Akmal N,SH,MH (Trainer Unilak Super Motivasi / UST). 

Lalu dari aktivis organisasi didapuk memberikan Ceramah Umum Kepemimpinan dengan topik "Level Up Yourself to be a Great Leader" disampaikan oleh Purwaji, S.Sos, Ketua PW GP Anshor Riau. 

Selain itu, dari unsur penegak Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), Aiptu Zio Al Ramos, dari Polsek Rumbai juga turut menyampaikan materi. Dari internal Madrasah pula, Cholid SAg SPd MA, Zendri Hendri MPd, Oloan Harahap SPdI MA, dan Ega Anggraini, SPdI didapuk menjadi narasumbernya. 

Kepala MAN 4 Kota Pekanbaru, Agus Salim Tanjung MA, didampingi Zendri Hendri MPd yang juga Wakil Kepala Bidang Kesiswaan sebagai Ketua Panitia LDK menyebutkan, LDK MAN 4 Pekanbaru sebagai upaya pembekalan kompetensi dasar pelajar tentang seni kepemimpinan dan keorganisasian.

“Khususnya bagi pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) MAN Pekanbaru, serta penguatan konsensus dasar bernegara tentang Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 1945,” pungkasnya.

Editor: Wahyu Hismi

Terkini

Terpopuler