Usulkan 30 Miliar di APBD 2023, 5 Miliar Beli Tiga Unit Mobil Damkar

Kamis, 13 Oktober 2022 - 15:01 WIB
Mobil Damkar (internet)

RIAUMANDIRI.CO -Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru mengusulkan anggaran senilai Rp30 miliar ke dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Pekanbaru Tahun 2023.

Dalam anggaran yang diusulkan itu tercatat untuk membeli 3 unit kendaraan pemadam kebakaran, besaran anggaran yang dihabiskan yakni senilai Rp5 miliar.

 Hal itu terungkap saat membahas susulan anggaran dengan Komisi IV Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru, Rabu (12/10).

Kepala DPKP Kota Pekanbaru Burhan Gurning menyampaikan bahwa pengadaan unit mobil pemadam kebakaran ini sesuai dengan kebutuhan. 

"Kondisi saat ini kita butuh minimal 7 unit mobil baru supaya seluruh kecamatan ini ada mobil pemadam kebakarannya. Semakin ada pos terdekat disetiap kecamatan, maka bantuan pertolongan kepada warga akan semakin cepat," jelasnya.

Saat ini DPKP memiliki 16 unit mobil pemadam, namun tidak semuanya bisa beroperasi, ada beberapa unit dalam keadaan rusak parah.

 "Tapi kemarin sudah terduduk dua," imbuhnya.

Sedangkan penambahan yang diajukan yakni 2 unit mobil dengan kapasitas 4.000 liter air dengan satu unit mobil penyuplai dengan kapasitas 5.000 liter air.

Sementara itu, Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Nurul Ikhsan menyebut bahwa apa yang diusulkan oleh DPKP Kota Pekanbaru akan diperjuangkan dalam APBD tahun 2023 Kota Pekanbaru, sebab kebutuhan DPKP ini menyangkut keselamatan masyarakat.

"Kami (Komisi IV) pun tidak ada menghilangkan atau mencoret kegiatan yang diusulkan oleh DPKP karena ini menyangkut terhadap pelayanan masyarakat," jawab Nurul.

Jumlah mobil pemadam saat ini, ungkap nurul, tidak memadai dan tidak sebanding dengan jumlah Kecamatan yang ada di Kota Pekanbaru yang seharusnya ada mobil yang stanby disetiap kecamatannya.

"Keinginan dari DPKP, mereka menyampaikan sebaiknya satu kecamatan itu memiliki satu unit kendaraan mobil pemadam. Jadi butuh 3 unit lagi," pungkasnya. (Mal) 

Editor: Nurul Atia

Tags

Terkini

Terpopuler