RIAUMANDIRI.CO - Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma’ruf Amin mengungkapkan duka cita yang mendalam atas berpulangnya Prof. Azyumardi Azra, Guru Besar UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Ketua Dewan Pers, Minggu (18/09/2022).
Menurut Wapres, almarhum adalah salah seorang akademisi berkelas dunia yang ide dan pemikirannya sangat mencerahkan masyarakat luas.
“Almarhum adalah akademisi berkaliber dunia. Karya, ide dan pemikirannya sangat mencerahkan, terutama pada Sejarah Kebudayaan Islam, yang menjadi bidang kepakarannya,” sebut Ma’ruf Amin dikutip dari laman Wapres, Senin (19/09/2022).
Lebih jauh, Wapres mengungkapkan bahwa semasa hidupnya, Prof. Azyumardi Azra sangat responsif terhadap dinamika perkembangan zaman dan terus berkontribusi dalam pengembangan ilmu pengetahuan.
“Sebagai intelektual, almarhum sangat responsif dan kontributif terhadap dinamika perkembangan zaman, yang selalu menebar ilmu dan memberi inspirasi,” ujarnya.
Terakhir, Wapres pun mendoakan almarhum Prof. Azyumardi Azra agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan segala karyanya terus bermanfaat bagi masyarakat.
“Semoga Allah Ta’ala menerima amal ibadahnya, dihapuskan segala khilafnya, dan diberikan tempat yang paling mulia di sisi-Nya. Semoga segala karya-karyanya terus memberikan maanfat bagi bangsa Indonesia,” pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Prof Azyumardi Azra meninggal dunia di Rumah Sakit (RS) Serdang, Selangor, Malaysia, Minggu (18/9/2022) pukul 12.30 waktu setempat.
Sebelumnya meninggal, Azyumardi Azra mengalamai gangguan pernafasan dalam penerbangan dari Jakarta ke Kuala Lumpur pada Jumat. Dari bandara Azyumardi Azra dibawa ke rumah sakit dan mendapat perawatan secara intensif.
Rencananya, malam ini jenazah Azyumardi Azra diterbang dari Malaysia dan besok pagi dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. (*)