VIGO (HR)-Setelah mencetak gol penentu kelolosan Real Madrid ke semifinal Liga Champions, Javier Hernandez kembali menunjukkan kalau dirinya layak dijadikan tumpuan lini depan El Real. Dua gol ke gawang Celta Vigo menandai pekan hebat sang striker.
Empat hari lalu Chicharito muncul sebagai pahlawan Madrid dalam laga dengan Atletico Madrid di babak perempatfinal Liga Champions. Striker yang lebih dikenal sebagai spesialis cadangan itu mencetak gol penentu kemenangan El Real di menit 88. Gol tersebut meloloskan Madrid ke semifinal dan memutus rangkaian tujuh laga tak pernah menang atas saudara sekotanya itu.
Pada laga di Estadio de Balaidos, Senin (27/4) dinihari WIB, Madrid masih tampil tanpa pemain-pemain kuncinya yang cedera. Tak ada nama Luka Modric, Gareth Bale, maupun Karim Benzema di starting line-up mereka.
Meski demikian, Madrid masih sanggup membawa pulang kemenangan. Mereka lebih dulu tertinggal oleh gol Nolito, tapi bisa membalikkan keadaan lewat Toni Kroos dan Chicharito.
Celta menyamakan kedudukan menjadi 22 melalui sontekan Santi Mina. Tapi, menjelang berakhirnya babak pertama, gol James Rodriguez membawa Madrid unggul 3-2.
Di babak kedua, Celta berusaha keras mencetak gol penyama. Namun, justru Madrid yang berhasil memperbesar keunggulan mereka lewat gol kedua Chicharito.
Tiga gol dalam empat hari dan aksi kepahlawanan Chicharito tidak akan terjadi andai Karim Benzema atau Gareth Bale dalam kondisi sehat. Terdengar ironis, tapi striker asal Meksiko itu masuk dalam starting line up Carlo Ancelotti hanya karena Benzema dan Bale tengah cedera.
Termasuk pertandingan dinihari tadi, striker 26 tahun itu baru tiga kali jadi starter di La Liga Primera. Jika ditotal, sepanjang musim ini dia baru tujuh kali jadi starter di semua kompetisi. Sementara total penampilannya adalah 27, dengan delapan gol dan lima assist dicatatkan.
Dari delapan gol Chicharito, lima di antaranya dia buat dalam selang 24 pertandingan, di mana mayoritas dia masuk lapangan sebagai pemain pengganti. Sementara tiga yang terakhir dia lesakkan dalam dua kesempatan main sebagai starter.
"Seperti saya sudah katakan, kondisinya kini menyenangkan dan saya sedang menikmatinya. Saya suka berada di kotak penalti, saya ingin menikmati dan merespons (kesempatan yang datang). Apa yang selalu saya pikirkan adalah memberikan untuk tim dan terus bekerja keras," sahut Chicharito di Marca.
"Akan ada malam positif dan negatif, tapi jika saya terus berusaha maka hasilnya akan lebih banyak positif," lanjut dia.(dtc/ssc/pep)