Wah! Mobil Listrik Murah Meriah Seharga Rp90 Jutaan Sudah Masuk di Indonesia

Ahad, 05 Juni 2022 - 09:50 WIB
Mobil listrik murah meriah seharga Rp 90 jutaan sudah mulai masuk ke Indonesia.

RIAUMANDIRI.CO - Mobil listrik murah meriah seharga Rp 90 jutaan sudah mulai masuk ke Indonesia.

Dilansir Detik.com, mobil listrik murah meriah itu dijuluki Electric Vehicle Jip dengan gaya ala SUV. Ini merupakan mobil listrik mungil dengan dimensi panjang 2.900 milimeter, lebar 1.450 mm, dan tinggi 1.700 mm. Mobil ini dibekali baterai acid lead 60 Volt 45-100 Ampere, dengan motor listrik 1.200-2.500 watt.

Kecepatan maksimalnya 55 km per jam yang disalurkan ke roda belakang. Sementara daya jangkaunya mencapai 100 km dalam satu kali pengecasan. Ngecas dari kondisi baterai sekitar 40% sampai penuh butuh waktu sekitar 2 jam.

Mobil tanpa emisi dengan 4 konfigurasi tempat duduk tersebut didukung sistem hiburan, head unit layar sentuh berukuran 7 inci, serta dilengkapi AC.

Selain itu, mobil listrik ini juga punya sistem pengereman cakram depan dan belakang.

Namun, mobil listrik murah meriah Electric Vehicle Jip ini belum dijual ke masyarakat umum. Mobil listrik ini masuk Indonesia sebagai hadiah langsung untuk peserta kursus bahasa asing LKP EV Language Scholarship.

Kendaraan listrik ini disuplai sebanyak 1.000 unit oleh PT Kurnia EVCBU Intenasional untuk kursus bahasa asing LKP EV Language Scholarship.

Mobil tanpa emisi dengan 4 konfigurasi tempat duduk tersebut didukung sistem hiburan, head unit layar sentuh berukuran 7 inci, serta dilengkapi AC.

Selain itu, mobil listrik ini juga punya sistem pengereman cakram depan dan belakang.

Namun, mobil listrik murah meriah Electric Vehicle Jip ini belum dijual ke masyarakat umum. Mobil listrik ini masuk Indonesia sebagai hadiah langsung untuk peserta kursus bahasa asing LKP EV Language Scholarship.

Kendaraan listrik ini disuplai sebanyak 1.000 unit oleh PT Kurnia EVCBU Intenasional untuk kursus bahasa asing LKP EV Language Scholarship.

"Untuk EV Language ini sebenarnya kita tidak menjual ya. Kita hanya program kursus dapat hadiah (mobil listrik). Tapi kalau untuk harga jual mobil nantinya dari pihak sponsor kami nanti akan melanjutkan proses jual belinya pada saat sudah di-launching secara resmi. Untuk harganya dari mulai Rp 92 juta. Itu tipe yang sudah di-upgrade. Sementara untuk yang kami berikan untuk hadiah adalah tipe standar," ujar Satria Bagus Narendra Direktur PT EVCBU Interasional Universal (LKP EV Language Scholarship).

Mobil listrik tersebut diimpor utuh atau completely built-up (CBU) dari China. Meski didatangkan langsung dari China, mobil listrik ini mendapat pelayanan purnajual.

"Purnajual, dari sponsor kami memberikan jaminan gratis servis, sparepart, lalu garansi baterai selama 5 tahun dimulai sejak kendaraan diterima," kata Satria.

Menurutnya, mobil listrik ini akan diberikan secara gratis kepada 1.000 peserta didik yang mengikuti kursus bahasa Inggris, Mandarin, Jepang dan Korea di LKP EV Language Scholarship. Kursus bahasa asing itu diselenggarakan selama 12 bulan dengan total biaya sebesar Rp 17,5 juta untuk 12 bulan, termasuk hadiah langsung kendaraan listrik (motor atau mobil listrik bergaya SUV seharga Rp 90 jutaan ini. Program ini berlaku untuk masa pendaftaran sampai dengan 31 Agustus 2022.

Berikut spesifikasi mobil listrik Electric Vehicle Jip yang harganya cuma Rp 92 jutaan:

- Dimensi: 2.900 milimeter, lebar 1.450 mm, dan tinggi 1.700 mm.
- Material bodi: metal car shell
- Ban: 155 Vacuum Tire
- Hub: Aluminium wheel
- Konfigurasi: 4 kursi 5 pintu
- Power motor: 1.200-2.500 W
- Controller: Intel Intelligent Controller
- Kecepatan maksimal: 35-55 km/jam
- Baterai: Acid lead 60V 45A-100A
- Kenyamanan dan keamanan: AC, jendela elektrik, central lock, layar hiburan touchscreen 7 inchi, rem cakram.

 

Editor: Nurul Atia

Tags

Terkini

Terpopuler