MUNCHEN VS PORTO

Misi Membalikkan Keadaan

Misi Membalikkan Keadaan

Munich (HR)-Kekalahan di leg pertama membuat Bayern Munich dihadapkan pada tugas sulit ketika gantian menjamu Porto di leg kedua, Rabu (22/4) di Allianz Arena. Josep Guardiola optimistis Bayern tak akan menyia-nyiakan laga kandang ini.

Dengan kekalahan 1-3 di Dragao, Bayern kini butuh kemenangan setidaknya 2-0 di Allianz Arena supaya bisa lolos.
Statistik InfostradaLive mengemukakan bahwa Bayern cuma punya peluang kurang dari 25 persen dan belum pernah bisa membalikkan keadaan sejak menghadapi Arsenal pada 2000.
"Dalam 90 menit segalanya mungkin. Tentu saja kami tertinggal tapi pertandingan besok adalah tentang tampil di atas lapangan," kata pelatih Bayern itu yang dilansir Uefa.com.
"Kami cuma selangkah lagi dalam mempertahankan titel juara, besok kami berada satu langkah dari semifinal Liga Champions."
"Saya sepenuhnya yakin bahwa para pemain saya akan memanfaatkan kesempatan ini besok, dan sebagai manajer saya merasa itu sudah cukup."
Die Roten masih belum dapat memainkan sejumlah pemain kuncinya. Arjen Robben, Franck Ribery, David Alaba, masih belum berada dalam ruang perawatan. Kekalahan dari Porto menimbulkan isu disharmoni di tubuh Bayern menyusul mundurnya tim medis klub, yang kabarnya disalahkan atas kekalahan dari Porto.
"Beberapa bulan terakhir ini menjadi periode yang paling menantang dalam karier saya sebagai manajer. Saya sudah belajar banyak tentang gairah sepakbola," imbuh eks pelatih Barcelona itu. (dtc/pep)