PT DPN Belum Realisasikan Aspal Jalan Benai-Kukok

PT DPN Belum Realisasikan Aspal Jalan Benai-Kukok

TELUK KUANTAN (HR)-PT Duta Palma Nusantara kini belum menandatangi kesepahaman dengan Pemerintah Kabupaten untuk pengaspalan jalan Benai-Kukok, Cerenti. Sementara, PT RAPP dan PT TBS hampir menyelesaikan pekerjaannya.

Hal ini ditegaskan Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air melalui Kepala Bidang Jalan dan Jembatan, Nasri Edy, Selasa (24/3) di Teluk Kuantan.

"Hingga saat ini, yang belum  PT DPN. Dulu, perusahaan tersebut pernah punya itikad baik bersama-sama melakukan pengaspalan,"  ujar Nasri.

Namun, janji tersebut belum direalisasikan. Dalam pembicaraan awal, PT DPN bersedia melakukan pengaspalan Kukok sepanjang 4,5 Km. "Tapi, tidak pernah disepakati perusahaan tersebut," katanya.

Kendati demikian, pemerintah tetap mendesak PT DPN segera merealisasikan janjinya. Karena, PT RAPP dan TBS akan melakukan pengaspalan.

"Dua perusahaan tersebut telah menyelesaikan pengerjaan badan jalan. Dalam waktu dekat, akan dilakukan pengaspalan," katanya.

Untuk diketahui, Pemkab Kuansing berkeinginan untuk melakukan pengaspalan jalan Benai-Kukok  sepanjang 10 Km, dengan bantuan tiga perusahaan, yakni PT RAPP, PT DPN dan PT TBS. Pasalnya, ketiga perusahaan tersebut selalu memanfaatkan jalan ini. (mg2)