Suwardi: Pilih Sesuai Minat dan Keahlian

Suwardi: Pilih Sesuai Minat dan Keahlian

TEMBILAHAN (HR)-Jelang akhir tahun ajaran, Dinas Pendidikan Kabupaten Indragiri Hilir bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bengkalis menggelar sosialisasi potensi perguruan tinggi negeri kepada ratusan calon mahasiswa di Tembilahan Kota dan Tembilahan Hulu.

Acara yang dibuka kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Helmi D diwakili Kabid Dikmen Suwardi itu, turut dihadiri Tim Roadshow Bengkalis Kota Pendidikan (RBKP) Kabupaten Indragiri Hilir, dan sebanyak 250 pelajar kelas duabelas tingkat sekolah menengah atas sederajat, negeri dan swasta, Rabu (18/3).

Pada kesempatan itu, Suwardi mengajak bagi pelajar yang ingin meneruskan ke jenjang pendidikan selanjutnya, agar lebih selektif memilih perguruan tinggi, salah satunya dengan melihat status akreditas dari perguruan tinggi tersebut dan pilihlah bidang ilmu sesuai minat dan keahlian.

“Dengan diadakannya kegiatan ini, pelajar bisa mendapatkan informasi dan mengetahui, bahwa di Kabupaten Bengkalis juga ada lima perguruan tinggi negeri, yang bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan dan masukan yang baik bagi calon mahasiswa dalam menentukan pilihan.

 Semua tergantung pada diri masing-masing pelajar saja lagi,” ujarnya, Rabu (18/3).

Lebih lanjut Suwardi menjelaskan, semua perguruan tinggi yang ada di Kabupaten Bengkalis, peminatnya tak hanya dari daerah tersebut, banyak mahasiswa disana yang berasal dari luar daerah, bahkan luar Provinsi Riau.

 Melihat banyaknya perguruan tinggi yang sudah bersandang negeri, sambungnya, menjadi motivasi tersendiri buat kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Indragiri Hilir, yang sama sekali tidak memiliki perguruan tinggi negeri.

“Di Inhil memang ada perguruan tinggi, namun itu bukan negeri melainkan swasta. Di Bengkalis lima perguruan tinggi negeri,” sebutnya.

 Ia mengharapkan ke depan, perguruan tinggi swasta yang ada saat ini, terus dibenahi dan menjadi perhatian serius, sehingga nantinya tidak ada lagi pelajar kita yang jauh menuntut ilmu keluar dari Negeri Seribu Parit ini,” harapnya. (mg3)