Pamsimas di Desa Pematang Tebih

Mesin Sedot Air Dicuri OTK

Mesin Sedot Air Dicuri OTK

PASIR PENGARAIAN (HR)-Sejak dua hari lalu, Sabtu (14/3), satu unit mesin sedot air  yang diadakan melalui program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat di Desa Pematang Tebih, Kecamatan Ujungbatu, hilang. Dugaan sementara alat penyedot air tersebut dicuri orang tak dikenal.

Hal itu disampaikan Kepala Desa Pematang Tebih, Juraidi, Senin (16/3) di Pasir Pengaraian. Dikatakannya, hilangnya mesin alat penyedot air tersebut diketahui ketika beberapa orang warga hendak mengisi air ke tangki Pamsimas. Saat itu, air tidak juga mau mengalir.

“Karena air tak muncul-muncul, warga langsung ngecek ke mesin penyedot airnya guna mencari tau penyebabnya. Namun saat dicek ternyata mesin tidak ada. Warga langsung melaporkannya ke BPD dan oleh BPD melaporkannya ke desa. Saat ini warga masih mencari tau keberadaannya,” tutur Juraidi.

Menurut Kades Pematang Tebih, hilangnya mesin penyedot air tersebut diduga kuat akibat dicuri orang tak dikenal. Hal itu bisa dipastikan karena dua buah gembok dengan ukuran jumbo yang dipasang untuk keamanan mesin dirusak menggunakan benda keras. Dia berharap bagi yang menemukannya hendaknya mengembalikannya.

“Rencananya kehilangan ini akan dilaporkan kepada pihak Kepolisian. Namun tak ada salahnya jika ada orang yang hendak mengembalikannya. Karena mesin ini sangat dibutuhkan masyarakat desa. Karena sebagian besar kebutuhan air warga Desa Pematang Tebih berasal dari Pamsimas,” terang Kades Pematang Tebih, Juraidi, tanpa menyebut merek dan jenis mesin penyedot air tersebut. (gus)