KPU Rohul

Ajukan Dana Rp24 Miliar untuk Pilkada

Ajukan Dana Rp24 Miliar untuk Pilkada

PASIR PENGARAIAN (HR)- Komisi Pemilihan Umum Daerah Kabupaten Rokan Hulu, mengajukan anggaran sekitar Rp24 miliar kepada Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu. Dana ini untuk kegiatan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah Desember tahun 2015 mendatang.

“Dana ini, sebagian besar digunakan untuk perangkat penyelenggara Pemilu. Oleh sebab itu usulan anggaran ini diharapkan dapat direalisasikan pada APBD Perubahan 2015 mendatang.  Soalnya sesuai rencana Pilkada serentak akan digelar pada Desember 2015,” ungkap Ketua KPU Rohul, Fahrizal, Rabu (11/3).

Dikatakan Fahrizal, selain mengusulkan anggaran, pihaknya juga telah menyurati Pemkab Rohul, terkait kekosongan di Sekretariat KPU Rohul setelah ditinggal Sariaman. Dia saat ini menjabat Sekretariat DPRD Rohul. Dalam usulan tersebut KPU Rohul, telah mengusulkan tiga nama.

“Ada tiga nama yang diusulkan. Namun apakah hal itu dapat diakomodir atau tidak, semua tergantung Pemkab Rohul. Karena penempatan sekretariat itu merupakan wewenang Bupati Rohul. Kita berharap penempatan sekretariat ini lebih cepat lebih bagus. Agar kegiatan di KPU dapat berjalan sesuai yang diharapkan,” harap Fahrizal.

Ditambahkan Fahrizal, sesuai hasil konsultasinya dengan KPU Provinsi Riau, tahapan Pilkada mendatang sebagian ada yang mengalami perubahan. Antara lain, ditiadakannya uji publik dan pleno di tingkat desa.
 
“Sebenarnya tahapan Pilkada itu belum bisa kita sampaikan, karena ada beberapa tahapan yang direvisi. Salah satu contohnya adalah, sebelumnya wakil tidak ikut dalam Pilkada, tapi sekarang di ikutkan lagi. Untuk tahapan kita masih menunggu juknisnya dari KPU Pusat,” tutupnya. (gus)