KADISPORA TUTUP KEJURKOT JUNIOR

Opris dan Anjungan Juara

Opris dan Anjungan Juara

PEKANBARU (HR)-Tim voli Opris dan Anjungan berhasil menjadi juara pada Kejuaraan Kota Junior Pekanbaru III 2015 di lapangan Anjungan Jalan Kandis Pekanbaru, Selasa (10/3) setelah mengalahkan lawan-lawannya.
Opris menjadi juara putra setelah di final mengalahkan Laskar dengan tiga set langsung 3-0 (25-19, 28-26 dan 25-23). Sementara Anjungan juara putri dengan mengalahkan Srikandi dengan skor 3-1 (24-12, 25-15, 23-25 dan 25-23).
Sementara tim putra Huha meraih peringkat ketiga setelah mengalahkan juara tahun lalu Ivoda dengan 3-0. Di bagian putri Mustank menjadi juara III dengan mengalahkan Anjungan B dengan skor 3-0.
Kejurkot yang berlangsung sejak 2 Maret itu secara resmi ditutup oleh Kadispora Pekanbaru, M Yusuf. Dalam sambutannya, M Yusuf mengatakan pihaknya sangat mendukung event yang dilaksanakan PBVSI Kota Pekanbaru tersebut.
"Ini sangat positif bagi kemajuan olahraga voli di Pekanbaru. Untuk itu, Dispora Pekanbaru sangat mendukungnya," ujarnya.
Kejurkot ini, kata M Yusuf sangat bagus untuk ajang pencarian bibit atlet voli potensial di Pekanbaru. Apalagi, kata dia, Kejurkot ini dikhususkan untuk kelompok junior. Dia berharap, agenda-agenda seperti ini dapat ditingkatkan lagi dan bukan hanya sebatas voli saja, namun juga untuk cabor lainnya.
"Jika ajang seperti ini digiatkan di Pekanbaru, saya yakin Pekanbaru tidak akan kehabisan stoke bibit-bibit atlet potensial. Untuk itu, kami mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan ini," katanya.
Sementara Ketua Panpel Agus Sikumbang menyebutkan Kejurkot tersebut memang bertujuan untuk menjadi bibit atlet potensial di Pekanbaru. Selain itu, Kejurkot ini telah menjadi agenda tahunan dari PBVSI Pekanbaru.
"Kejurkot ini adalah agenda tahunan dan dipastikan akan diputar setiap tahunnya. Untuk tahun ini ada 20 tim yang berlaga dan diharapkan tahun depan bisa bertambah," katanya. (pep)