Jalan Pekanbaru-Sei Pakning Terancam Putus, Dewan dan Dinas PU Siak Desak Pemprov Cepat Tanggap

Jalan Pekanbaru-Sei Pakning Terancam Putus,  Dewan dan Dinas PU Siak Desak Pemprov Cepat Tanggap
RIAUMANDIRI.CO, SABAK AUH - Jembatan di depan Pasar Minggu, Bandar Sungai, Kecamatan Sabak Auh kembali roboh. Tampak hampir separuh badan jalan di atas jembatan ambruk, sehingga kendaraan yang lewat harus antre, Jumat (19/1/2018). Garis polisi telah dipasang di bagian jembatan yang roboh.
 
Camat Sabak Auh Wal Mala saat dikonfirmasi Riaumandiri.co, mengatakan, sejak awal tahun lalu kondisi jembatan itu sudah roboh, dan kondisi badan jalan hampir putus. Dia berkata, pihaknya telah melakukan perbaikan sementara sebagai tindakan darurat menjelang penancapan besi dan penimbunan di jembatan itu.
 
Sayangnya, perbaikan jembatan yang bersifat sementara itu menutup jalan air. Pasalnya jembatan yang roboh hanya ditimbun dengan tanah, dan pinggirnya dipagar besi. "Itu penanganan sementara, kondisi darurat," kata Wal Mala.
 
Terpisah, Kabid Binamarga Dinas PU-Tarukim Kabupaten Siak Ardi Irfandi saat dikonfirmasi, mengatakan jalan tersebut merupakan jalan provinsi. Kata dia, Dinas PU Siak telah berulang kali mengajukan usulan perbaikan ke Pemprov Riau. 
 
"Kertas sudah habis satu rim untuk berulang kali buat usulan, mulut pun sudah berbuih minta agar jembatan itu cepat diperbaiki PU Provinsi," kata Ardi.
 
"Setahu saya, pada ABPD murni provinsi tahun ini, tidak ada anggaran perawatan untuk perbaikan jembatan itu. Kami berharap Pemprov bisa menganggarkan pada APBD perubahan, kami minta cepat diperbaiki," lanjut Ardi.
 
Kondisi rusakanya jalan tersebut juga mendapat tanggapan dari Anggota DPRD Siak Muhtarom. Ia meminta agar Pemprov cepat tanggap mengatasi kerusakan jalan tersebut. "Itu jalan lintas antarkota dalam provinsi, akses sangat vital, kalau jembatan itu semuanya runtuh, maka akses darat Pekanbaru-Bengkalis putus," kata politikus PKB ini.
 
Atas nama wakil Rakyat, Muhtarom mendesak Dinas PU Provinsi segera turun. "Harusnya ada tim survei dari Dinas PU Pemprov yang memantau seluruh aset jalan provinsi, jangan hanya menunggu laporan masyarakat, jembatan ini sudah dua tahun kondisinya parah, tidak layak dilewati, kenapa belum juga dianggarkan," tegas Muhtarom.
 
"Kami minta tahun ini Pemprov bisa membangun jembatan itu," pungkas Ketua DPC PKB Siak ini. 
 
Reporter:  Abdus Salam
Editor:  Rico Mardianto