SMAN 1 Teluk Kuantan Kembali Torehkan Prestasi

SMAN 1 Teluk Kuantan Kembali Torehkan Prestasi
RIAUMANDIRI.co, TELUK KUANTAN - SMAN 1 Teluk Kuantan kembali menunjukkan eksistensinya di bidang Pramuka pada saat mengikuti acara Fiesta Pramuka Penegak se-Sumatera di Universitas Andalas, Sumatera Barat, 6 -12 November 2017.
 
Kepala SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, Ergusneti, S.Pd mengaku sangat bersyukur atas prestasi yang telah diraih oleh peserta didiknya di bidang organisasi Pramuka, yaitu Juara Umum Lomba Ketangkasan Penegak se-Kwarcab Kuansing Tahun 2017.
 
Pada Lomba Ketangkasan Penegak se-Kwartir Cabang (KWARCAB) Kabupaten Kuantan Singingi tahun ini di SMAN Pintar Riau, SMAN 1 Teluk Kuantan meraih Juara 1 LCT (Lomba Cerdas Tepat), Juara 1 Penulisan Ilmiah atas nama Dios Azhari Yamanan dan juara umum 2 dari seluruh Kategori Lomba.
 
"Penganugrahan diberikan kepada Darul Akri Muqarrabin kelas XII MIPA4 sebagai peserta terbaik se Propinsi Riau dan Finalis Pramuka Penegak se Sumatera," ungkapnya kepada Riaumandiri.co.
 
"Kepada siswa/i yang menorehkan prestasi untuk tidak langsung berpuas diri, namun diharapkan agar untuk terus belajar dan belajar untuk mengapai cita-cita," pungkasnya.
 
Reporter: Suandri
Editor: Nandra F Piliang