13 Unit Kendaraan Terjaring Operasi Zebra Siak di Depan Mapolsek Bungaraya

13 Unit Kendaraan Terjaring Operasi Zebra Siak di Depan Mapolsek Bungaraya
RIAUMANDIRI.co, SIAK - Memasuki hari kedua Operasi Zebra Siak 2017, Polres Siak melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang lewat di jalan lintas Siak - Pakning, tepatnya di depan Mapolsek Bungaraya, Kamis (02/11).
 
Operasi ini dipimpin langsung oleh Kanit Lantas Polsek Bungaraya Ipda Ariffullah didampingi Provos Polsek Bungaraya Bripka Surya Sarage dan beberapa personil Polsek Bungaraya.
 
"Operasi Zebra pada hari ini dilaksanakan dari pukul 08.00 Wib sampai pukul 12.00 Wib, dan dilanjutkan pukul 13.20 wib samapai pukul 14.30 wib. Semua kendaraan baik roda 4 dan roda 2 diperiksa kelengkapan kendaraan berikut surat-surat kelengkapannya," terang Kasat Lantas Siak AKP Refina melalui Kanit Lantas Bungaraya Ipda Ariffullah kepada Riaumandiri.co, Kamis (2/11) sambil memperlihatkan kendaraan yang ditilang.
 
Dari operasi tersebut, sebanyak 13 pengendara yang tidak bisa menunjukkan kelengkapan surat-surat langsung diberikan surat tilang di tempat. Mereka rata-rata didominasi pengendara roda dua.
 
"Tadi kami telah menindak sebanyak 13 orang pelanggar yang tidak melengkapi kelengkapan berkendara, baik dari surat-surat maupun kelengkapan kendaraan itu sendiri. Dan kami akan terus mengoptimalkan pelaksanaan operasi Zebra Siak tahun 2017 ini dengan tujuan agar terciptanya ketertiban berlalulintas dan zero kecelakaan di Kabupaten Siak, kususnya di Kecamatan Bungaraya," ujarnya.
 
Pantauan Riaumandiri.co di lapangan, selain memberikan tindakan, Anggota Dikmaslantas Satlantas Polres Siak kususnya Polsek Bungaraya juga mensosialisasikan tentang tetap mematuhi rambu - rambu dan peraturan lalulintas. Selain itu, bagi pengendara yaang ditilang dipersilahkan langsung membayar di Bank karena lokasi operasi tak jauh dengan Bank BRI Bungaraya.
 
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 03 November 2017
 
Reporter: Sugianto
Editor: Nandra F Piliang