Jelang Ramadhan, Satpol PP Gencar Razia Pekat di Penginapan dan Hiburan Malam

Jelang Ramadhan, Satpol PP Gencar Razia Pekat di Penginapan dan Hiburan Malam
SELATPANJANG (RIAUMANDIRI.co) - Jelang bulan suci ramadhan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Kepulauan Meranti kembali melakukan razia Pekat atau penyakit masyarakat, Selasa (2/5/2017) malam. Kali ini sasarannya adalah Hotel/Wisma dan kos-kosan liar serta tempat hiburan malam yang ada di Kota Selatpanjang.
 
Dari hasil penyisiran petugas, dilakukan pendataan di sejumlah Hotel dan Wisma yang berada di Kecamatan Tebing Tinggi serta tempat hiburan malam yang masih buka hingga batas waktu yag telah ditentukan. Pada razia ini juga dilkaukan pendataan Pramusaji Pujasera di sejumlah tempat.
 
Dari pantauan riaumandiri.co, razia ke sejumlah hotel dan kamar kos guna mencari pasangan mesum dimulai dari pukul 22:30 WIB dengan menerjunkan sebanyak 12 personil Satpol PP. Aksi pertama mobil Patroli menuju Jalan Pembangunan II, Selatpanjang, dan di depan Happy Hotel petugas langsung melakukan pengecekkan.
 
Setelah ditelusuri di sejumlah Hotel dan Wisma, petugas tidak menemukan hal-hal yang mencurigakan. "Razia di tempat kos liar dan hotel serta tempat hiburan, dilakukan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadan," ungkap Kasat Pol PP Kabupaten Kepulauan Meranti melalui Kabid Ops Pol PP, Syafrizal Ahmadi.
 
''Kami sifatnya mendata, dan data tersebut diserahkan ke Kantor Satpol PP agar bisa tahu sejauh mana keamanan di daerah kita. Razia ini rutin dilaksanakan setiap bulannya," ujar Syafrizal.
 
Reporter: Azwin Naem
Editor: Nandra F Piliang