Abu Tours & Travel Hadir di Pekanbaru, Umroh Hanya Rp 15 Juta

Abu Tours & Travel Hadir di Pekanbaru, Umroh Hanya Rp 15 Juta
PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) - Guna memenuhi keinginan jemaah serta memberikan pelayanan terbaik dalam beribadah ke tanah suci, Abu Tour dan Travel, kini hadir di Pekanbaru. Hadir sebagai cabang ke 23 dari seluruh Indonesia, perusahaan tour travel ini siap memberikan pelayanan bagi jemaah yang ingin menginjakkan kaki di Mekkah.
 
Demikian diungkakan District Manager Abu Tours dan Travel, Ahmad Wajidi kepada Haluan Riau, Sabtu (22/4) di Kantor Abu Tours Pekanbaru. 
 
Menurut District Manager Abu Tours dan Travel, Ahmad Wajidi, dengan mengusung konsep "Semua bisa Umroh", pihaknya telah hadir di beberapa kota besar di Indonesia. Saat ini banyak orang berharap bisa mengunjungi Makkah dan Madinah, namun terkendala biaya yang sering kali menjadi penghalang.
 
Hadir di tengah masyarakat kota Pekanbaru sejak Januari lalu, Abu Tours mendapat respon yang tinggi dari masyarakat. Hal ini terbukti dari tingginya jamaah yang sudah mendaftarkan diri. Biro Perjalanan Haji dan Umroh yang berkantor di Jalan Imam Munandar atau Harapan Raya nomor 99 G tepatnya di depan Masjid Ar Rahim Pekanbaru ini, mencatat 100 calon jamaah yang telah memberikan mahar untuk berangkat umroh.
 
Guna memantabkan eksistensi di Kota Pekanbaru, Senin (24/4) kemarin, Abu Tours & Travel melakukan grand opening di Hotel Premier Pekanbaru.
 
"Kami sudah hadir di 23 kota besar di Indonesia dan sekarang kami hadir di Pekanbaru. Karena Pekanbaru merupakan salah satu kota yang mayoritas masyarakatnya beragama muslim. Kami ingin menjadi perantara masyarakat Pekanbaru yang ingin beribadah haji dan umroh," tutur H Ahmad Wahjidi didampingi oleh Kepala Abu Tours and Travel Pekanbaru, Zukifli dan Manager Adzan Communication, H Ardiansyah, saat menggelar jumpa Pers di kantornya, di Jalan Imam Munandar.
 
Acara grand opening ini bertepatan dengan Isra Miraj dengan menghadirkan penyanyi Fatin Sidqia, Ustad Cinta Restu Sughiato dan Sheza Idris. Dalam grand opening ini Abu Tours & Travel juga akan memberikan promo khusus untuk para undangan serta jamaah.
 
Selama grand opening pihaknya juga memberikan promo potongan harga bagi calon jemaah yang ingin pergi umroh terencana yang dijadwalkan berangkat untuk periode Januari hingga April 2018 mendatang.
 
"Potongan yang kami berikan yakni Rp 9 juta kepada calon jemaah hingga periode April ini pembayarannya. Dimana harga normal yang kami berikan kepada calon Jemaah adalah Rp 25 juta plus potongan harga Rp 1 juta saat grand opening pada tanggal 24 April, dengan syarat membawa undangan bertanda vocher kepada tamu undangan yang hadir," tuturnya.
 
Artinya calon jamaah umroh hanya cukup membayar Rp 15 juta setelah mendapatkan potongan harga Rp 9 juta plus Rp 1 juta. Promo ini terbatas untuk 100 seat saja. Syarat promo pembayaran kepada calon jemaah cukup membayar DP Rp 500 ribu saat grand opening di Hotel Premier dan jangka waktu pelunasan selama tiga hari hingga tanggal 27 April mendatang.
 
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 25 April 2017
 
Reporter: Renny Rahayu
Editor: Nandra F Piliang