MAN CITY 5 VS 0 NEWCASTLE

City Sudah Sembuh

City Sudah Sembuh


Manchester (HR)-Kemenangan telak diraih Manchester City di dua laga terakhirnya di Premier League. Hasil ini bikin sang manajer, Manuel Pellegrini, senang melihat timnya kembali bermain normal seperti sedia kala.

City baru saja menghantam Newcastle United lima gol tanpa balas di Etihad Stadium, Minggu (22/2) dinihari WIB. David Silva jadi bintang lewat dua golnya, sementara tiga gol sisa dibagi rata kepada Sergio Aguero (penalti), Samir Nasri, dan Edin Dzeko.

Kemenangan telak ini melanjutkan hasil positif yang didapat City dua pekan lalu saat menang 4-1 di kandang Stoke City. Dua kemenangan dengan skor besar ini seperti menegaskan City sudah "sembuh" usai mengalami serangkaian hasil buruk.

Sebab setelah menang 3-2 atas Sunderland di laga pembuka tahun ini, City gagal menang di lima laga liga setelah itu (empat seri, satu kalah), yang membuat selisih poin dengan Chelsea melebar jadi delapan angka.

Kini City pun berhasil memangkasnya menjadi lima poin, yang dibarengi dengan hasil imbang Chelsea melawan Burnley beberapa jam sebelumnya.

Wajar jika Pellegrini pun begitu puas menyambut kemenangan atas Newcastle karena City sudah tampil segarang biasanya. Terlebih hasil ini didapat jelang pertemuan mereka dengan Barcelona di leg pertama babak 16 besar Liga Champions Rabu dinihari WIB besok.

"Sangat puas karena kami sudah kembali tajam dan tidak kebobolan gol," ujar Pellegrini di BBC.

"Bagus untuk kami tentunya jika tim lain kehilangan angka. Jelas kami harus terus menang jika kami ingin bertarung untuk memperebutkan titel juara dan kami berharap Chelsea kehilangan lebih banyak angka lagi," sambungnya.

"Empat gol kami tercipta dari permainan tim yang luar biasa dan gol pertama pun lahir dari skema yang bagus. Kemenangan hari ini sangat penting untuk modal melawan Barcelona," ujar Pellegrini.(dtc/ssc/pep)