4 Sebab Mengapa Aroma Kentut Bisa Bau Sekali

4 Sebab Mengapa Aroma Kentut Bisa Bau Sekali

RIAUMANDIRI.co - Kentut memang beraroma tak sedap, namun ada kalanya bau itu jadi sangat busuk yang menyebabkan pemiliknya sendiri ogah mencium. Tentu ada alasannya mengapa terjadi hal demikian. Bisa jadi kesehatan pencernaan Anda sedang bermasalah, atau makanan yang dikonsumsi tak mampu dicerna dengan baik.

Yuk simak beberapa sebab berikut ini yang menyebabkan aroma kentut bisa jadi sangat tak enak:

Susu
Beberapa orang punya pencernaan yang intoleran terhadap susu dan segala produk turunannya. Biasanya akibat laktosa yang dikandung susu, sehingga pencernaan bekerja tak normal. Saat ia minum susu, maka terbentuk gas di saluran pencernaannya dan gas itu lah yang dikeluarkan tubuh dalam bentuk kentut.

Protein
Jika Anda banyak mengonsumsi menu yang mengandung protein, maka siap-siaplah untuk sering kentut dengan aroma busuk. Proses pencernaan protein yang lama membuat bakteri banyak menghasilkan gas dalam perut Anda. Inilah yang memicu Anda kentut dan aromanya tak sedap sama sekali.

Makan brokoli
Pada brokoli ada zat bernama raffinose, yang sulit dicerna oleh sistem pencernaan. Akibatnya ia akan menyebabkan gas terbentuk dalam usus dan dikeluarkan dalam bentuk kentut. Aromanya juga tak biasa, dan lebih busuk dibanding jika Anda mengonsumsi sayuran lain.

Irritable bowel syndrome
Sindrom iritasi usus besar membuat proses pencernaan terganggu. Terjadi peradangan di usus besar, dan efeknya adalah kentut jadi super bau karena bakteri yang berlebihan.(sc/evelin)