Empat Pejabat Eselon II Turun Jadi Eselon III

Empat Pejabat Eselon II Turun Jadi Eselon III
PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau resmi melantik dan mengambil sumpah pejabat administrator (Eselon III) dan pejabat pengawas (Eselon IV) di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau, Rabu (4/1) di Ruang Pauh Janggi Gedung Daerah, Gubernuran Riau.
 
Pelantikan ini dilakukan terhadap tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD), yakni RSUD Arifin Achmad, RSUD Petala Bumi, Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan, dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pendapatan Daerah Provinsi Riau untuk kabupaten/kota.
 
Dari puluhan pejabat yang dilantik, terdapat 4 Pejabat Tinggi Pratama (eselon II) yang turun menjadi eselon III yakni, mantan Kepala Biro Kesra Safril Koyab, menjabat sebagai Wadir Umum dan Keuangan RSJ Tampan, dari II B ke III A.
 
M Tusuf, Wadir Bidang Keuangan RSUD Arifin Achmad, jabatannya tetap namun turun eselon. Ada juga Asih Gahayu, Wadir bidang Pelayanan Medik RSJ Tampan, jabatannya sama namun turun eselon, dan Tusi Prestiningsih, Wadir Pelayanan Medik RSUD Arifin Achmad, jabatan tetap namun eselonnya juga turun.
 
 
Sedangkan untuk pejabat eselon III dan IV Badan Pendapatan Daerah, ada yang tetap menjabat sebagai Kepala UPT, dan jabatan lainnya di UPT untuk 12 Kabupaten/Kota se Provinsi Riau.
 
"Sebagai aparatur sipil negara yang memiliki kewajiban dan hak yang diatur dalam undang-undang. Kewajiban mentaati segala peraturan perundang-undangan, melaksanakan tugas dengan penuh pengabdian dan tanggungjawab," pesan Ahmad Hijazi, Sekda Provinsi Riau dalam acara tersebut.
 
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 05 Januari 2017
 
Reporter: Nurmadi
Editor: Nandra F Piliang