Panitia Mulai Finalisasikan Stand

Gubri akan Buka Langsung Riau Expo

Gubri akan Buka Langsung Riau Expo

PEKANBARU (RIAUMANDIRI.co) - Panitia Pelaksanaan Riau Expo 2016, terus melakukan persiapan-persiapan menjelang acara pembukaan, yang dijadwalkan akan dibuka oleh Gubernur Riau, Senin (24/10) di Ska CoEx dengan konsep indoor dan outdor.

"Gubri nanti akan membuka langsung Riau Expo, sekarang panitia sudah mempersiapkan acaranya. Susunan acara juga sudah siap semua, termasuk undangan panitia sudah menyebarnya," ujar kepala BPMPD Riau, Ismaili Fauzi.

Dari sekitar 280 stand yang dipersiapkan panitia, Gubri 90 persen diantaranya sudah diselesaikan. Untuk stand yang berada di indoor memiliki design khusus. Sementara yang diluar ruangan sebagian besar diperuntukkan untuk produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).


Jumlah tersebut lebih banyak dari tahun lalu hanya 160 stand yang disediakan.
"Masyarakat silahkan meramaikan Riau expo, dan akan banyak transkasi selama pelaksanaan. Tidak hanya dari Riau saja yang membuka stand tapi dari daerah lain dan Kementrian juga ada," ujarnya.

Selain pelaksanaan Riau expo, juga akan di selenggarakan Riau invesment forum yang akan di selenggarakan di menara Bank Riau Kepri, pada tanggal 25-26 Oktober. Para pengusaha yang akan hadir, owner Bosowa yang juga adik ipar dari Wapres Jusuf Kalla. Pada acara tersebut nantinya, akan dilakukan b to b antar pengusaha.

"Hal itu tentunya akan menjadi kesempatan berharga bagi pemerintah dan pengusaha di Riau, untuk menangkap peluang investasi," tambahnya. Panitia menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk beramai-ramai menyaksikan Riau Expo 2016. Stand-stand lebih banyak bila dibandingkan tahun lalu, berbagai kegiatan juga diadakan oleh panitia.(nur)