Keren, Ini Hasil Gambar Dari Kamera Google Pixel

Keren, Ini Hasil Gambar Dari Kamera Google Pixel

RIAUMANDIRI.co - Google telah merilis beberapa sampel foto resmi hasil jepretan kamera smartphone Pixel andalannya. Raksasa mesin pencari asal Mountain View ini mengklaim Pixel sebagai ‘best smartphone camera ever’. Tak hanya itu, Google juga gencar menggunakan hashtag #NoFilterNeeded untuk hasil jepretan ponsel Pixel.

Seperti yang kita ketahui, baik Google Pixel maupun Pixel XL didukung oleh kamera belakang berkekuatan 12 megapiksel dengan sensor Sony IMX378 berukuran 1/2.3 inci 1.55 um piksel aperture f/2.0 dilengkapi fitur phase-detection autofokus lengkap dengan dual-tone LED flash. Tak hanya itu, keduanya mengusung kamera depan dengan resolusi 8 megapiksel fixed focus dengan sensor BSI 1/3.2 inci untuk foto selfie.

Tak hanya menawarkan ukuran piksel yang besar pada sensornya, Google menyematkan fitur HDR+ (High Dynamic Range Plus). Fitur ini memungkinkan pengguna mengambil foto dengan dynamic range yang baik meski dalam kondisi cahaya yang tidak mendukung atau membelakangi sumber cahaya.

Smartphone premium Google Pixel dibekali layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel berteknologi panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) yang mampu menghasilkan tampilan yang tajam dengan kerapatan 441 piksel per inci, serta dilindungi oleh Gorilla Glass 4.

Sedangkan Pixel XL yang menggunakan nama sandi Marlin ini dilengkapi layar sentuh berukuran 5,5 inci dengan resolusi Quad HD 2560 x 1440 piksel berteknologi panel AMOLED yang mampu menghasilkan tampilan yang tajam dengan kerapatan 534 piksel per inci, serta dilindungi oleh Gorilla Glass 4. Keduanya menggunakan sistem operasi Android 7.1 Nougat terbaru.

Baik Google Pixel maupun Pixel XL mengandalkan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 821 yang mengusung prosesor quad-core Kyro 64-bit yang terdiri dari dual-core dengan kecepatan 2,1GHz dan dual-core 1,6GHz, serta didukung oleh RAM 4GB, serta didukung pengolah grafis dari Adreno 530, seperti yang dilansir dari Phone Arena (09/10/2016).(sdm/ivn)