Gemstone I

Bupati Perkenalkan Batu Laksamana Indragiri

Bupati Perkenalkan Batu Laksamana Indragiri

RENGAT(HR)- Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto, memperkenalkan batu akik Laksmana Indragiri kepada sejumlah investor yang berasal dari Hongkong, Singapura, Malaysia dan Jakarta yang akan berinvestasi di Kabupaten Inhu.

Promosi batu akik Laksmana Indragiri kepada investor mancanegara yang dilakukan Bupati saat malam apresiasi Gemstone I Inhu se-Provinsi Riau yang dilaksanakan, Rabu (11/2) di Lapangan Hijau Rengat.

Acara ini merupakan rangkaian dari pelaksanaan promo Gemstone I Inhu se-Provinsi Riau yang dilaksanakan sejak tanggal 7 hingga 14 Februari 2015 mendatang. Bahkan Bupati juga memberikan beberapa batu akik Laksmana Indragiri kepada para investor tersebut, selanjutnya dapat diperkenalkan di negara masing-masing. Selain itu, dilaksanakan lelang 30 batu akik Laksmana Indragiri yang sudah menjadi icon Kabupaten Inhu.

Hadir pada kegiatan tersebut Plt Sekda Inhu Agus Rianto, Dandim 0302 Inhu Letkol Inf Edison S Sinabutar, Kajari Rengat Tengku Rahman, Asisten Pemerintah dan Kesra Setda Inhu Asrian serta sejumlah kepala badan, kepala dinas, kepala kantor, camat serta para pengerajin serta penggemar batu akik di Kabupaten Inhu.

Bupati mengungkapkan, Kabupaten Inhu memiliki potensi sumber daya alam yang luar biasa, termasuk batu akik. Bupati mengaku, bangga dengan komunitas Indragiri Hulu Kreatif yang sudah mampu menggali potensi batu akik Inhu dan memperkenalkan dengan nama Laksmana Indragiri. “Pemerintah berharap dengan tangan-tangan kreatif diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Bupati juga mengungkapkan, ia secara khusus memberikan batu akik Laksmana Indragiri kepada investor dari mancanegara dan masyarakat semata-mata bentuk penghargaan terhadap para pengrajin serta upaya mempromosikan batu Laksmana Indragiri lebih dikenal luas bukan hanya di dalam negeri, tetapi hingga ke mancanegara.

Ketua Panitia Pelaksana Agus Rianto, mengungkapkan tujuan diadakannya kontes batu akik ini sebagai upaya menumbuhkan kreativitas dalam mengolah dan menciptakan batu akik, sekaligus menjadi moment memperkenalkan batu akik asli Kabupaten Inhu dengan nama Laksmana Indragiri. “Sedangkan jumlah batu akik yang ikut dalam kontes sebanyak 374 batu dan penilaiannya akan dilakukan oleh pengunjung. Pengumuman pemenang akan disampaikan pada tanggal 13 Februari 2015 mendatang,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan, kebanggaannya karena Kabupaten Bengkalis sudah menjalin kerja sama mengadakan pelatihan tentang cara pembuatan batu akik yang pelatihnya berasal dari Kabupaten Inhu. Sementara itu, pengrajin batu akik Laksmana Indragiri Masnur dan Irawan mengungkapkan, sejauh ini komunitas pecinta batu akik Laksamana Indragiri berusaha memperkenalkan batu akik laksamana ke tingkat nasional. Salah satunya mengikutsertakan dalam pameran. (adv/humas)