Pilkada Kampar

Khairuddin Daftar Tanpa Ardo

Khairuddin Daftar Tanpa Ardo

BANGKINANG (RIAUMANDIRI.co) - Satu lagi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada Kabupaten Kampar, tahun 2017 mendatang. Pasangan ini adalah Rahmad Jevary Juniardo-Khairuddin Siregar yang maju dari jalur independen.

Namun ada kejadian yang sedikit menarik saat proses pendaftaran berlangsung di Khairuddin Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kampar, Jumat (23/9) kemarin. Khairuddin tampak menyerahkan berkas sendirian, tanpa didampingi Ardo, panggilan akrab Rahmad Jevary Juniardo. Hal itu disebabkan, yang bersangkutan tengah menunaikan ibadah haji dan baru akan kembali ke Tanah Air pada 26 September mendatang.

Dari pantauan lapangan, ribuan massa pendukung pasangan ini, turut serta mendampingi saat proses pendaftaran. Massa yang menyebut diri mereka Kawan Bung Ardo, ikut memeriahkan konvoi dari Markaz Islami, Masjid Al-Ihsan Bangkinang Kota, usai salat Jumat dan doa bersama.


Mereka mengendarai kenderaan roda, becak hingga mobil serta mengenakan pakaian bertuliskan Ardo-Khairuddin dilengkapi bendera dengan gambar pasangan independen ini.

Turut hadir dalam kesempatan itu Andiko Dubalang Kampar Eka Sumahamid, Pengurus KNPI Kampar, serta ibunda Ardo, Eva Yuliana.

Seperti pasangan lainnya, pendaftaran pasangan ini juga disambut dengan atraksi pencak silat dan pengalungan bunga dari Ketua KPU Kampar, Yatarullah. Ibadah Haji Usai diterima Ketua KPU Kampar, calon Wakil Bupati Kampar Khairuddin menjelaskan ketidakhadiran Ardo.

"Bung Ardo tidak dapat hadir di tengah kita karena beliau masih berada di Tanah Suci setelah menyelenggarakan ibadah haji. Beliau akan kembali ke Tanah Air 26 september mendatang. Meskipun fisik  beliau tidak berada bersama kita di sini, namun yakinlah samangat beliau untuk membangun selalu ada di tengah kita," terang Khairuddin.

KPU Kampar akhirnya memutuskan menerima berkas pendaftaran satu-satunya pasangan independen yang lolos dalam verifikasi faktual ini.

"Setelah dilakukan verifikasi, KPU kampar Menerima berkas pendaftaran pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Rahmad Jevary Juniardo-Khairuddin Siregar tanpa ada perbaikan dukungan," terang Yatarullah disambut tepuk tangan pendukung Ardo-Khairuddin.

Dengan mendaftarnya Paslon Ardo-Khairuddin sebagai pasangan yang terakhir mendaftar, maka KPU Kampar telah menerima pendaftaran enam pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar.

Sebelumnya sejumlah pasangan sudah terlebih dahulu mendaftar. Mereka adalah pasangan Alfisyahri-Wibowo, Zulher-Dasril Affandi, Azis Zaenal-Catur Sugeng, Jawahir-Bardansyah dan pasangan M Amin-M Shaleh.