Canon Mempunyai Kamera Sensor Tersendiri

Canon Mempunyai Kamera Sensor Tersendiri

JAKARTA(RIAUMANDIRI.co) - Canon dan Sony memang sama-sama produsen sensor kamera, bedanya Canon memilih untuk menggunakan sensornya hanya di kamera buatan sendiri. Namun kabarnya mereka akan mulai melego sensornya itu ke perusahaan lain.

"Kompetisi yang dibawa oleh Canon ke pasar bisa membantu menaikkan level teknologi yang tadinya hanya untuk mengambil foto hingga bisa membuat mesin untuk melihat dunia di sekitarnya," tulis surat kabar Jepang itu.

Market share Sony melonjak sebesar 40% pada 2014 lalu, sampai-sampai mereka merasa perlu untuk memisahkan bisnis itu menjadi sebuah perusahaan sendiri. Sementara tahun ini, penjualan sensor kamera mengalami penurunan, seiring dengan menurunnya penjualan ponsel. Sony adalah penyuplai sensor untuk banyak perusahaan, bahkan Nikon pun salah satu konsumen sensor kamera Sony.

Namun Canon sepertinya tak akan mengikuti langkah Sony ini. Canon tampaknya memilih untuk meraih keuntungan dari teknologi lain yang sedang berkembang  yang juga membutuhkan sensor kamera. Contohnya mobil tanpa sopir, robot dan bermacam mesin liannya.

Langkah Canon ini mulai terlihat dari perilisan sensor global shutter CMOS anyar yang baru mereka lakukan. Penggunaan sensor ini bukan untuk fotografi dan videografi kelas konsumen, melainkan lebih ke penggunaan di industri. (dtc/ivn)