Jadi Korban Penjambretan

Mahasiswi di Inhil Kejar Pelaku

Mahasiswi  di Inhil Kejar Pelaku

TEMBILAHAN (riaumandiri.co)- Ayu (20) seorang mahasiswa di Kota Tembilahan menjadi korban penjambretan saat tengah di perjalanan pulang, di jalan Terimas Tembilahan Kota, Sabtu (27/8) malam sekira pukul 22.00 WIB.

Berdasarkan laporan polisi, akibat kejadian pencurian yang dilakukan dua orang tak dikenal dengan mengunakan sepeda motor jenis matic tersebut, korban harus merelakan satu unit telephone gengam miliknya dibawa kabur para pelaku yang diletakkan korban di bagian depan motor.

"Saat di perjalanan pelaku langsung memepetkan sepeda motor korban dari sebelah kiri, dan seorang pelaku langsung mengambil Hp yang diletakkan di box depan motor," terang Kapolres Inhil, AKBP Dolifar Manurung melalui Paur Humas Ipda Heriman Putra, Selasa (30/8).


Menyadari Hp dicuri, para pelaku, korban langsung berteriak meminta pertolong kepada warga sekitar, yang pada saat kejadian di TKP dalam kondisi sunyi.
"Korban berusaha mengejar, sambil berteriak 'jambret' dengan dibantu tiga orang warga yang saat itu mendengar teriakan korban," ungkap Paur Humas.

Namun Lanjut Paur Humas, korban dan warga kehilangan jejak pelaku yang saat itu melarikan diri ke arah jalan Sederhana Tembilahan."Akibat kejadian tersebut kerugian korban ditaksir Rp8 juta," jelasnya. Dan saat ini, kasus pencurian dengan laporan atas nama Ayu sedang dalam penyelidikan petugas kepolisian.(dan)