Mahasiswa Arsitektur Malaysia Kagumi Desain Perumahan Indonesia

Mahasiswa Arsitektur Malaysia Kagumi Desain Perumahan Indonesia

JAKARTA (Riaumandiri.co) - PT LC Development, pengembang Ozone Residence (4 ha) di Jl YRS -Veteran, Bintaro, Jakarta Selatan, menerima kunjungan 29 mahasiswa dan dosen arsitektur dari Universiti Sains Malaysia dan Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Bandung. Para mahasiswa dan dosen dipersilakan untuk mendiskusikan rancangan rumah karya arsitek ternama Indonesia, seperti Andra Martin, Gregorius Supie, Anthony Liu & Ferry Ridwan, Wiyoga Nurdiansyah & Muh. Saghita, dan Mande Austriono & Anindito Bayu.

Menurut Chindar Septipuri, Direktur Utama LC Development, kunjungan kalangan akademisi ini merupakan salah satu penghargaan terhadap arsitek Indonesia untuk memperkenalkan ke generasi muda arsitek maupun ke kancah internasional. “Ini sebagai salah satu cara kami memberikan dukungan kepada arsitek Indonesia. Tidak hanya membangun rancangan mereka tapi juga mengapresiasinya dengan membuka proyek Ozone Residence sebagai salah satu obyek studi banding,” ujarnya.

Rombongan dari Malaysia secara tegas menyatakan kekagumannya atas karya maupun kreatifitas terhadap rancangan para arsitek yang diterapkan di Ozone Residence. Penerapan lay out ruang yang memerhatikan sirkulasi udara maupun pengaturan cahaya dengan pemanfaatan skylight pada 95 unit rumah di Ozone Residence disebut sebagai desain yang baik dan menyesuaikan dengan lingkungan.

Tan Yeong Keat, wakil mahasiswa dari Universiti Sains Malaysia menyebut gaya desain modern arsitektur yang diterapkan sangat cocok untuk kawasan Asia Tenggara. “Desain seperti ini yaitu penerapan arsitektur modern yang disesuaikan dengan iklim maupun kondisi lokal akan menjadi solusi penerapan desain untuk proyek perumahan ke depannya,” katanya.

“Ini merupakan cara kami di LC Development untuk ikut memajukan arsitektur Indonesia. Kedatangan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi ini sangat membanggakan, mereka sangat antusias menggali proses di balik gagasan arsitektural di Ozone Residence. Ke depan kami akan terus berinovasi dengan rancangan arsitektural pada proyek dan akan meneruskan program studi banding seperti ini,” tandas Chindar.(hec/van)