PELATIHAN P4S KARYA NYATA

Jefry: Serius Latihan dan Tingkatkan Ibadah

Jefry: Serius Latihan dan Tingkatkan Ibadah

KUBANG JAYA (riaumandiri.co)-Bupati Kampar, Jefry Noer mem berikan pengarahan kepada peserta pelatihan P4S Karya Nyata Kubang Jaya, Sabtu (20/8). Di hadapan peserta angkatan ke V Jefry menjabarkan pengalaman hidup agar peserta pelatihan ini nantinya lebih serius dalam mengikuti program pelatihan dan meningkatkan ibadah.


Dalam arahanya kepada peserta pelatihan Jefry men jelaskan, peserta merupakan duta masyarakat Kampar, yang nantinya akan berkontribusi di masyarakat dalam memberantas kemiskinan dan kebodohan serta menjadi pembina dimasyarakat dalam hal kemandirian pangan.
Oleh sebab itu dirinya mengimbau kepada peserta untuk serius mengikuti kegiatan serta tidak main-main dalam menerapkan ilmunya di masyarakat nanti. Karena, di tempat pelatihan inilah awal dibentuknya karakter peserta dengan meningkatnya kedisiplinan, bertambahnya ilmu pengetahuan serta peningkatan ibadah.


"Bagi peserta yang hanya ingin main-main atau merasa tidak betah selama di sini maka silakan keluar, karena yang dilatih di sini merupakan duta bagi masyarakat Kampar nantinya," ujar Jefry.



Selain itu Jefry juga mengingatkan peserta agar jangan menjadi manusia yang memiliki tulang rusuk panjang dan malas beribadah.
Dalam kesempatan yang sama turut hadir seorang tokoh masyarakat dan merupakan mantan camat Siak Hulu tahun 1990-1996, Kurnia Zein yang juga merupakan Ketua DPW Partai Idaman (Islam Damai Aman), saat berkunjung ke tempat pelatihan dirinya mengaku mendukung program yang dilaksanakan terlebih apa yang dilaksanakan ini bersangkutan dengan sumber daya manusia dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.


"Di sini masyarakat diberikan ilmu pengetahuan yang komplit, lengkap dengan semua aspek kehidupan. Mereka belajar disiplin, beribadah dan mendapat ilmu di bidang pertanian secara lengkap," uajr Kurnia.


Rencanya ke depan dirinya akan bekerjasama untuk memberikan pembinaan kepada kadernya yang juga merupakan masyarakat agar nantinya dapat mandiri secara finansial dan membangun daerahnya, membangun desanya. (adv/humas)