Gelar Upacara HUT ke-71 RI

RPBC Nominasi Perlombaan Kampung Merah Putih

RPBC Nominasi Perlombaan Kampung Merah Putih

PEKANBARU (riaumandiri.co)- Ratusan warga Rukun Warga 12 Kelurahan Limbungan Baru, Kecamatan Rumbai Pesisir, dengan khitmat mengikuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-71 Kemerdekaan Republik Indonesia.


Kegiatan ini ditaja Remaja Pari Baung Club dilaksanakan di Lapangan  Bola Voli RW 12 Kelurahan Limbungan Baru, dan diikuti segenap lapisan masyarakat. Bahkan terlihat orang tua dengan menggunakan kursi roda seksama mengikuti detik-detik proklamasi. Ketua RW 12 Kelurahan 12 Kelurahan Limbungan Baru ASL Tobing, mengapreasi kegiatan positif yang dilaksanakan RPBC ini dengan dukungan masyarakat. Selain itu, ia mengapresiasi semangat masyarakat mengikuti pelaksanaan upacara.


"Saya mengucapkan terima kasih atas semangat segenap warga. Walaupun ada warga yang tua renta tetap hadir mengikuti upacara walaupun duduk di kursi roda," ungkap ASL Tobing, yang juga bertindak selaku pembina upacara. Sementara itu, Subur Harahap selaku Ketua RPBC,


mengatakan kalau pelaksanaan upacara ini merupakan kali kedua yang dilaksanakan RPBC. Pada tahun ini, sebutnya, persiapan jauh lebih matang dan dapat dilaksanakan dengan baik. "Pelaksanaan upacara kali ini dilaksanakan dengan khidmat dan antusias warga melebihi dari pada apa yang diperkirakan," katanya. Diharapkan, tahun mendatang bisa dilaksanakan lebih baik. "Saya salut buat kegigihan rekan-rekan remaja dan pemuda dalam menjalankan acara," imbuhnya.


Dalam kesempatan yang yang sama, Sekretaris RPBC sekaligus koordinator kegiatan, mengatakan kalau kegiatan ini terlaksana atas kerja sama dan dukungan seluruh pemuda dan masyarakat RW 12. Adapun rangkaian kegiatan merayakan HUT Kemerdekaan RI ke-71 ini, dimulai sejak pelaksanaan gotong royong di lingkungan RW 12. Selanjutnya, pelaksanaan turnamen domino, dan pemasangan bendera dan umbul-umbul di rumah masyarakat.


"Kami juga membuat gapura yang menunjukkan kalau RW 12 merupakan kampung merah putih. Alhamdulillah, upaya ini diapresiasi oleh salah satu perusahaan operator seluler ternama, dimana RPBC terpilih sebagai salah satu peserta yang mengikuti perlombaan Kampung Merah Putih," sebut Wendi Rusdianto. "Adapun peserta perlombaan ini diikuti oleh 11 peserta, baik dari Perawang Kabupaten Siak, Pekanbaru, dan Indragiri Hilir. Harapan kami, tentunya bisa memenangkan perlombaan ini," sambungnya. (dod)