Eva: Kader PKK Jangan Sering Merendahkan Diri

Eva: Kader PKK Jangan Sering Merendahkan Diri

KAMPAR KIRI TENGAH(riaumandiri.co)–Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj Eva Yuliana berharap kader PKK, mulai dari kabupaten hingga tingkat desa, jangan sering merendahkan diri, kalau kita mau maju kita harus banyak-banyak belajar.


Kader-kader dari kabupaten hingga desa dapat juga maju dan berkembang. "Jika kita mau sukses, percaya diri adalah hal yang paling utama untuk kita terapkan pada diri kita sebagai wanita," ujarnya. Hal itu disampaikannya pada saat memberikan sambutan pada acara halal bihalal di Desa Koto Damai, Kecamatan Kampar kiri Tengah, Kamis (28/7).


Ia menjelaskan, kader-kader PKK harus siap dan memiliki kemampuan serta keberanian untuk tampil ke depan forum apalagi ketuanya, baik PKK kecamatan maupun desa dan kelurahan.



“Kaum perempuan harus mampu menunjukkan jati diri, karena itu bekali diri dengan ilmu dan keterampilan,” katanya.
Ditambahkannya, belajar itu tidak harus di meja belajar, banyak wadah kita untuk belajar serta mendapatkan ilmu itu.


“Ke depan saya ingin kaum perempuan Kampar bangkit dan tunjukkan bahwa kita mampu selain sebagai ibu rumah tangga yang merupakan kewajiban pokok dan utama,” tambahnya.


Untuk sekarang pun di sela-sela acara yang dihadirinya, Eva juga selalu sengaja menyuruh secara dadakan kader-kader PKK Kabupaten untuk menggantikan dirinya menyampaikan sambutan. Ini dilakukannya agar menjadi pembelajaran dan inspirasi ke depan bagi semua ibu-ibu PKK untuk selalu siap. (adv/humas)