Tiga Kecamatan Belum Terima Raskin

Tiga Kecamatan Belum Terima Raskin

BENGKALIS (riaumandiri.co)- Badan Urusan Logistik Sub Divisi Regional (Bulog Sub Divre) Bengkalis, mulai mendistribusikan beras miskin ke seluruh rumah tangga sasaran penerima manfaat (RTS PM) di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis. Pendistribusian sesuai Surat Perintah Alokasi (SPA) yang diterbitkan Bupati Bengkalis.

Dikatakan Kepala Bulog Sub Divre Bengkalis, M Yusuf, pembagian Raski ke RTS PM sudah dilakukan beberapa waktu lalu. Saat ini sudah beberapa kecamatan yang selesai didistribusikan.

''Diantaranya Kecamatan Mandau dan Pinggir sudah selesai dibagikan. Kemudian Kecamatan Rupat dan Rupat Utara pendistribusian sedang berjalan,'' ungkap Yusuf, Jumat (25/3).

Menurut dia, untuk keempat kecamatan tersebut, didistribusikan melalui gudang Bulog Dumai. Sedangkan untuk empat kecamatan lainnya melalui Gudang Sub Divre Bengkalis.

"Sari Gudang Sub Divre Bengkalis, baru kecamatan Bantan yang sedang disalurkan. Sementara tiga kecamatan lainnya belum. Diantaranya Kecamatan Bengakalis, Bukit Batu dan Siak Kecil. Diharapkan Minggu depan sudah bisa didistribusikan ke semua kecamatan," pungkasnya. (man)