Di Pangkalan Kasai

PWI Gelar Festival Sepakbola U-13

PWI Gelar  Festival Sepakbola U-13

RENGAT (riaumandiri.co)-Persatuan Wartawan Indonesia Indragiri Hulu, menggelar Festival Sepakbola Umur 13 tahun. Kegiatan bekerja sama dengan SSB Prima Taruna dan Ikatan Pemuda Belilas dan sekitarnya.

Seperti disampaikan Ketua Panitia M Lukman Said, 30 tim yang sudah mendaftar itu berasal dari berbagai daerah di wilayah Kabupaten Inhu. "Kita sengaja membuka kesempatan pendaftaran yang banyak hingga 30 tim, karena mengingat besarnya peminat festival ini baik dari SSB maupun tim dari sekolah," ujarnya.

Lukman menambahkan, melalui festival ini anak-anak yang akan bertanding bisa belajar untuk bermain jujur dan menjunjung sportivitas. Sementara itu, Raja Kasmedi Ketua PWI Inhu, mengungkapkan potensi sepakbola usia dini di Inhu sangat besar. Ia menjelaskan, saat ini ada seorang anak yang menjadi wakil Indonesia untuk bertanding di Swedia. Anak itu adalah Roni Cahwala, putera Inhu yang selama ini dibina oleh SSB Prima Taruna.

Beberapa waktu lalu dua tim dari Inhu mewakili Provinsi Riau bertanding pada tingkat regional Sumatera untuk bertanding pada ajang Piala Danone. Berbagai potensi itu menjadi alasan PWI Kabupaten Inhu memberikan dukungan terhadap festival ini.

"Kita melihat potensi sepakbola anak-anak di Inhu ini sangat besar, makanya kita berharap melalui iven seperti ini potensi itu semakin tergali," ujar Kasmedi.

Ia berharap, iven serupa bisa terus  dilaksanakan oleh pihak lainnya. Persoalan selama ini, katanya, kurangnya perhatian baik orangtua maupun pihak tertentu. Sehingga, ia berharap ke depan perhatian terhadap sepakbola anak di Inhu lebih diperhatikan lagi.

Festival ini dibuka Sekretaris Camat Seberida Slamet. Ia mengapresiasi pelaksanaan festival tersebut.
"Saya memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini dan mendukung agar kegiatan ini bisa dilaksanakan lagi. Karena kegiatan positif ini dapat menghindarkan anak-anak dari pengaruh buruk narkoba dan pergaulan bebas yang kian mengkhawatirkan saat ini," pungkasnya. (eka)