Pekan Ketiga Maret

Pemkab Adakan Musrenbang Tingkat Kabupaten

Pemkab Adakan Musrenbang  Tingkat Kabupaten

BAGASIAPIAPI (riaumandiri.co)-Seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Rokan Hilir telah selesai menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang). Selanjutnya, hasil Musrenbang itu akan dibahas lagi di tingkat kabupaten yang rencananya akan dibahas pada pekan ketiga Maret ini.

"Insya Allah minggu ketiga Maret ini Pemkab Rohil akan menggelar Musrenbang tingkat kabupaten," jelas Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Rohil M Job Kurniawan, Senin (7/3).

Dikatakannya, saat ini tahapan Musrenbang tersebut sedang disusun masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Masing-masing usulan Musrenbang itu disesuaikan oleh SKPD dengan visi dan misi Bupati Rohil terpilih Suyatno-Djamiluddin.

Saat ini, lanjut M Job, sudah ada beberapa SKPD yang selesai menyusun usulan Musrenbang untuk disampaikan ke Bupati. SKPD yang belum'Ayo Sedekahkan Penghasilan Kita' selesai menyusunnya diberikan waktu dalam sepekan ini agar segera diselesaikan untuk digabungkan usulan musrenbang dengan visi misi bupati.

"Minggu depan harus dikumpulkan untuk dicetak agar bisa dibahas dalam musrenbang bulan ketiga maret," jelasnya.

Namun dalam Musrenbang kali ini, tambah M Job, juga harus disesuaikan dengan keuangan APBD Rohil yang ada.

Rohil sama dengan beberapa kabupaten lain juga mengalami penurunan DBH Migas yang cukup besarangkanya mencapai Rp812 miliar.

"Kita harus lebih efesien dan hemat anggaran, akan tetapi usulan itutidak mengabaikan sasaran visi misi bupati Rohil dalam membangun," ujarnya.***