Polres Gelar Pelatihan Revolusi Mental

Polres Gelar Pelatihan Revolusi Mental

BANGKINANG (riaumandiri.co)-Polres Kampar kembali melanjutkan kegiatan pelatihan Revolusi Mental bagi personelnya, Selasa (24/2). Kegiatan pelatihan Revolusi Mental ini telah dibuka pada Selasa lalu (16/2) oleh Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono SiK yang bertempat di gedung Serbaguna Polres Kampar dan telah memasuki materi pelatihan.

Namun karena pada hari itu jajaran Polres Kampar mendapat musibah dengan meninggalnya Waka Polres Kampar (almarhum) Kompol Yuniar Ari Darmawan SiK, maka kegiatan pelatihan ini ditunda pelaksanaannya dan dilanjutkan Selasa kemarin.

Pelatihan ini direncakan akan dilangsungkan selama 3 hari dengan peserta dibagi 3 gelombang yang masing - masing kelompok akan mengikuti pelatihan selama sehari penuh.

Selaku tutor yang memberikan pelatihan revolusi mental bagi personil Polres Kampar ini adalah Kabag Sumda Kompol Syafri Tan, Kapolsek Tapung Kompol Barzawi dan Kapolsek Kampar Kiri Kompol Ali Dahmar Siregar. Para tutor ini sebelumnya telah mengikuti pelatihan TOT (Training of Trainer) selama 12 hari di Polda Riau.

Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono SiK saat membuka kegiatan pelatihan ini menyampaikan bahwa pelatihan Revolusi Mental ini diadakan dalam rangka pembangunan karakter Polri yang berkepribadian bangsa.

Polri saat ini dengan paradigma barunya berusaha untuk merubah jatidiri kearah yang lebih baik yang didukung oleh sikap mental serta perilaku personil Polri yang lebih baik pula
Untuk mewujudkan hal tersebut salahsatunya adalah dengan mengadakan pelatihan revolusi mental ini, semoga kedepan Polri dengan seluruh komponennya dapat berbuat lebih baik lagi dalam rangka tugas pengabdiannya kepada masyarakat bangsa dan negara.(oni)