DPRD Pekanbaru Minta Terminal AKAP Difungsikan Maksimal

Semua Bus TMP Diharap Masuk Terminal

Semua Bus TMP Diharap Masuk Terminal

PEKANBARU (HR)-Kalangan DPRD Pekanbaru, meminta agar sarana Bus TMP yang beroperasi maupun yang akan dioperasikan harus masuk terminal AKAP. Karena sesuai fungsinya terminal, untuk penunjang sarana transportasi agar lebih mudah dalam pelayanan.

"Bus TMP harus fungsikan terminal, karena terminal ini dibangun agar semua transportasi, terutama bus antar kota antar provinsi masuk ke dalam terminal tersebut. Sehingga terminal berfungsi sebagaimana mestinya," kata Wakil Ketua DPRD Pekanbaru, Sigit Yuwono, Minggu (24/1)

Dikatakan Sigit, keberadaan terminal sangat penting mendukung transportasi, apa lagi, pemungsian terminal AKAP tersebut, untuk memberantas terminal bayangan. Jangan seperti sekarang, terminal bayangan masih banyak.

Tidak hanya bus antar kota antar provinsi, Sigit juga menyarankan, agar semua bus TMP, termasuk 50 bus bantuan Kemenhub RI ini, nantinya harus masuk terminal AKAP. "Kita harap fungsi terminal AKAP ini bisa berjalan. Maka dari itu, kita minta Pemko melalui SKPD terkaitnya dapat mengatur dan mengawasi serta memfungsikan terminal ini lebih maksimal," imbuhnya (ben)