Tahun Ini

SMPN 2 Bangko Peroleh 8 RKB

SMPN 2 Bangko Peroleh 8 RKB

BAGANSIAPIAPI (HR)- SMP Negeri 2 Bangko di Kelurahan Bagan Hulu, tahun ini memperoleh delapan Ruang Kelas Baru dari APBD Rohil.

Seperti diketahui, SMPN 2 Bangko ini terbakar hampir satu tahun lalu. Saat itu ratusan siswa sempat menumpang di SD Negeri 08 dan SD Negeri 10 Kelurahan Bagan Punak.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Rokan Hiliri (Rohil), H Amirudin, mengatakan, Pemkab Rohil telah merencanakan menambah dan membangun Ruang Kelas Baru (RKB) di gedung baru SMP Negeri 2 Bangko yang berada di Kepenghuluan Bagan Punak Meranti, di Jalan Kecamatan, Bagansiapiapi.

"RKB itu nantinya akan ditempati para siswa yang saat ini masih menumpang di SD Negeri 08 dan SD Negeri 10 Bagan Punak," kata Kadisdik Rohil, H Amirudin, Senin (18/1).

Dikatakannya, Pemkab Rohil juga akan membangun sarana dan pra sarana lainnya di SMP Negeri 2 Bangko tersebut. "Termasuk sarana dan prasarana tambahan lainnya juga akan kita bangun di SMP Negeri 2 tersebut. Dengan ada penambahan ruang kelas baru, diharapkan seluruh siswa SMP Negeri 2 Bangko tahun ini sudah belajar di sekolah baru itu," ujar Amirudin.

Diakui Amiruddin, pembangunan ruang kelas tambahan di SMP Negeri 2 Bangko tersebut sebenarnya sudah direncanakan dilakukan tahun 2015. Namun, batal dilaksanakan.(zmi)