Kerugian Rp1,5 Juta

Kantin dan Toko Dibobol Maling

Kantin dan Toko Dibobol Maling

RENGAT (HR)-Aksi pencurian di lingkungan sekolah saat ini mulai marak, seperti yang terjadi di SMKN I Rengat yang berada di ruas Jalan Sultan Km 4 Kelurahan Kampung Dagang.
 
Pencurian yang diduga dilakukan siang bolong ini terjadi, Minggu (27/12). Informasi yang dirangkum, Minggu sekitar pukul 06.30 WIB, penjaga sekolah Amzar (63), dalam kasus ini sebagai pelapor, seperti biasa mematikan semua lampu dan menyapu sejumlah ruangan.

Setelah melaksanakan tugas rutin, pelapor berencana mencari sarapan ke Pasar Rengat yang berjarak sekitar 4 km dari lokasi sekolah, dan mengunci semua ruangan dan pagar sekolah.
Sekitar pukul 08.00 WIB pelapor kembali lagi ke sekolah.

Namun sekitar pukul 09.10 WIB, pelapor pergi lagi ke arah Pasar Rengat, dan mengunci pintu pagar. Selang beberapa jam, pelapor kembali lagi, karena ada guru yang akan bekerja di sekolah, setelah membuka pintu pagar, pelapor pergilagi.

Sekitar pukul 17.20 WIB pelapor kembali ke sekolah, pelapor tiak lagi menemukan guru tersebut, kemudian pelapor masuk dan menutup pintu pagar.

Namun aneh, pelapor melihat pintu kantin yang berada di samping sekolah terbuka, padahal tak pernah dibuka jika libur. Saat masuk, ditemukan laci meja kantin terbuka, kemudian pelapor masuk ke toko peralatan sekolah, pintunya juga terbuka lebar. Atas kejadian ini, ia melaporkan kepada pihak sekolah dan Polres Inhu. Kapolres Inhu, AKBP Ari Wibowo, melalui Kasubag Humas Polres Inhu Iptu M Ari Suryasantoso, Senin (28/12), membenarkan pencurian di SMKN 1 Rengat tersebut.

Dikatakan, setelah menerima laporan, pihaknya langsung turun ke TKP dan meminta keterangan pelapor dan sejumlah saksi. “Atas kejadian ini, pihak sekolah mengalami kerugian sekitar Rp1,5 juta, selain kehilangan sejumlah uang tunai, barang-barang di toko juga banyak yang hilang,” katanya. (rez)