Masyarakat Guntor Tuntut Jembatan Rangka

Masyarakat Guntor Tuntut Jembatan Rangka

GUNUNG TOAR (HR)-Dari hasil reses anggota DPRD Sardiyono di sejumlah desa di Kecamatan Gunung Toar,  masyarakat menuntut Provinsi Riau merealisasikan janji membangun jembatan rangka diatas Sungai

"Tuntutan masyarakat Gunung Toar agar jembatan yang menghubungkan ibukota kecamatan ke seberang kecamatan segera dibangun," kata Sardiyono di Guntor, kemarin.

Aspirasi yang disampaikan masyarakat Guntor terbilang sudah lama. "Setiap kita turun ini yang selalu ditanyakan masyarakat, kapan jembatan ini dibangun," katanya.

Menanggapi aspirasi masyarakat tersebut, disampaikan Sardi,  Pemkab sudah mengusulkan ke Provinsi agar jembatan ini dibangun. Pada 2014, Bupatisudah menyurati Provinsi, namun belum ada kepastian akan dibangun.

Masyarakat Guntor juga mengharapkan agar DPRD Riau daerah pemilihan Kuansing-Inhu lebih proaktif memperjuangkan aspirasi pembangunan jembatan Guntor.

Sedikitnya ada lima desa di seberang ibukota kecamatan diantaranya Keresek, Teberau Panjang, Seberang Gunung, Pulau Rumput dan Seberang Sungai. Saat ini masyarakat masih menggunakan kompang untuk sarana penyebrangan. (rob)