Malam Anugerah KIPD Riau Award 2015

Upaya Mendukung Kearifan Budaya Lokal

Upaya Mendukung Kearifan Budaya Lokal

PEKANBARU (HR)-Tidak hanya memantau perkembangan dunia penyiaran di Bumi Lancang Kuning, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Riau juga terus berupaya mendukung kearifan budaya lokal di Riau. Sebagai bentuk dukungan itu diwujudkan dalam malam penganugerahan KPID Riau Award 2015, yang digelar di Hotel Pangeran Pekanbaru, Kamis (10/12) malam.

Ada beberapa kategori penghargaan yang diberikan dalam ajang itu. Di antaranya untuk kategori Karib Riau. Penghargaan ini khusus diberikan kepada lembaga penyiaran nasional yang telah mengangkat nama Riau.

Untuk kategori ini, dibagi menjadi beberapa kategori lagi seperti kategori Karib Peduli Anak, yang jatuh pada program acara Si Bolang dengan judul Riangnya Anak Siak yang tayangkan Trans7. Sementara kategori Karib Peduli Lingkungan diraih acara My Trip My Adventure edisi Riau Melawan Asap. Sedangkan kategori Karib Riau Peduli Budaya diraih acara Rumah Lontiok dan Masjid Jami yang tayang di ANTV.
Kategori Televisi Budaya diraih TVRI Riau Kepri pada program siaran Dokumentasi Indonesia dengan judul Pacu Jalur dan untuk televisi kategori berita di-raih Detak Melayu Riau RTV.

Selain itu, penyelenggara juga memberikan penghargaan Untuk kategori berita radio yang diraih Bharabas FM. Sedangkan kategori talkshow radio, dimenangkan acara Mahoni yang tayang di Radio Green FM. Untuk kategori Radio Hiburan diraih acara Telatah Ramadhan yang disiarkan RRI Pekanbaru.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Pelaksana KPID Riau Award  2015,
Upaya

Khery Sudeska, mengatakan KPID Riau Award 2015 merupakan ajang motivasi bagi membangun program siaran yang sehat seluruh lembaga siaran di Riau. Pihaknya menilai, sudah saatnya lembaga siaran memperhatikan kualitas dan mutu siaran untuk ditampilkan masyarakat. Pemberian anugerah yang berlangsung tiap tahun ini menjadi ajang wahana memperlombakan program siaran di Riau yang dinilai sehat agar menjadi stimulus di masa mendatang.

"KPID Riau Award 2015 mengusung tema, menjunjung kearifan lokal. Di mana KPID Riau berusaha mengajak lembaga siaran di Riau untuk selalu mencintai budaya lokal," sampainya.

Ketua KPID Riau Zainul Ikhwan, mengatakan terselenggaranya KPID Riau Award sepenuhnya didukung oleh Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI). "Iven KPID Riau Award adalah kegiatan bersama. Support Pemerintah Daerah tentu sangat diperlukan. Kami berterima kasih telah didukung oleh Pemprov Riau," ungkap Zainul Ikhwan.

Sementara itu, Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, yang diwakili Kadis Kominfo, Yogi Getri, menyambut positif penyelenggaraan ajang KPID Riau Award 2015. Kegiatan ini dinilai merupakan upaya KPID Riau dalam membangun jati diri untuk membangun siaran berkualitas.

"Penyelenggaraan ini merupakan langkah sosialisasi dan membantu pemerintah untuk mengingatkan lembaga siaran menghadirkan program cerdas dan berkualitas yang mampu mendidik kepribadian masyarakat," ujarnya.

Plgt Gubri berharap seluruh masyarakat terutama kalangan lembaga siaran untuk selalu berekreasi dengan karya-karya terbaik. "Masih banyak karya anak Melayu Riau yang harus kita kembangkan lagi," katanya. (nur)