Antisipasi Penyebaran Paham Radikal ISIS

Antisipasi Penyebaran Paham Radikal ISIS

DUMAI (HR)- Satuan Intelkam dan Satuan Binmas Polres Dumai melakukan penyuluhan kepada santri di Pesantren Hidayatullah, Kelurahan Bukit Timah, Kamis (3/12) lalu.

Menurut Kepala Satuan Intelkam Polres Dumai, AKP Dedi Susanto, hal tersebut, dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran paham radikal oleh Kelompok Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Dumai.

"Kami juga memasang sejumlah brosur untuk mencegah penyebaran paham atau gerakan radikal di Dumai," katanya, Jumat (3/12).
Dikatakan Kasat, sosialisasi tersebut, sebagai sosialisasi mencegah paham radikal di Dumai. Sebab, aktifitas radikalisme mesti diantisipasi.

Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) didirikan dengan dasar Pancasila dan UUD 1945. Hal ini menjadi nafas bangsa, demi terciptanya masyarakat yang adil dan makmsur. Sedangkan paham ISIS sangat berbeda sekali, sebab sangat radikal.

Dia berharap, masyarakat bisa bersama menolak paham ISIS di Kota Dumai. Bila mengetahui keberadaan aktifitas anggota ISIS, maka langsung laporkan kepada pihak kepolisian.

Lanjutnya, para santri sangat antusias menyatakan diri untuk menolak keberadaan ISIS di Dumai. Apalagi sampai menyebarkan paham radikalisme di Dumai.(zul)