20 Orang Tewas dalam Bentrok di Mesir

20 Orang Tewas dalam Bentrok di Mesir

KAIRO (HR)-Sedikitnya 20 orang tewas dalam demonstrasi di Mesir untuk memperingati hari nasional di negeri piramida itu.
“Pemerintah telah menangkap 150 orang yang diduga menjadi provokator dalam aksi protes ini, ujar Juru Bicara Kementerian Dalam Negeri Mesir, Hany Abdel Latif, seperti dilansir  Senin (26/1).
Aksi unjuk rasa di Mesir bermula ketika para demonstran melakukan mengheningkan cipta untuk mengenang aktivis yang ditembak oleh Kepolisian di Kota Kairo pada Jumat (23/1).
Aksi pun berubah menjadi bentrokan berdarah antara demonstran dan kepolisian. Pihak keamanan pun terpaksa menggunakan cara represif untuk membubarkan demonstran.
Pihak keamanan Mesir menjaga ketat semua kota di Mesir untuk mencegah aksi susulan dari para demonstran.
Sejak Presiden Abdel Fatah el-Sisi berkuasa di Mesir pada 2013. Dia mengeluarkan larangan untuk menggelar aksi unjuk rasa di jalanana kota tanpa izin dari pemerintah. Puluhan ribu aktivis telah ditahan oleh Presiden Sisi dengan tuduhan mengganggu stabiltas keamanan negara.(okz/ivi)