Kantor Camat Balai Jaya Dibangun 2016

Kantor Camat Balai Jaya Dibangun 2016

BALAI JAYA (HR)-Hingga saat ini Kecamatan Balai Jaya belum memiliki kantor yang baru sejak dimekarkan tahun 2014 lalu. Namun Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir, berjanji akan membangun kantor tersebut tahun 2016 mendatang.

"Untuk pembangunan Kantor Camat Balai Jaya akan dibangun dua lantai. Pembebasan lahannya sudah selesai," kata Bupati Rohil, H Suyatno, usai memimpin upacara Peringatan Hari Jadi Kecamatan Balai Jaya, di Lapangan Bola Kaki Balai Jaya, Kamis (19/11).

Ia mengaku prihatin setelah melihat kondisi bangunan kantor yang masih menumpang di Pustu, sehingga diyakini pelayanan kepada masyarakat tidak optimal. "Kita sudah menyiapkan Rp6 miliar untuk pembangunan Kantor Camat Balai Jaya. Insya Allah tahun 2016 sudah mulai dikerjakan," ujarnya.

Bukan hanya itu, Pemkab Rohil juga akan membangun Puskesmas rawat inap yang tujuannya untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. "Jadi kita juga menganggarkan Rp2,5 miliar untuk pembangunan Puskesmas rawat inap," sebut Suyatno.

Ia berharap kepada anggota DPRD Rohil, terutama daerah pemilihan Kecamatan Balai Jaya, termasuk masyarakat, mendukung program pembangunan yang telah dilakukan maupun yang akan direncanakan.

"Tidak hanya Kantor Camat dan Puskesmas saja, namun sarana dan prasarana lainnya, seperti jalan, drainase juga dilakukan secara bertahap," tuturnya.

Turut hadir dalam acara itu anggota DPRD Rohil, HM Bachid Madjid, Jaerli Silalahi, Risben Nduwari Tambunan, Maston dan undangan lainnya.(zmi)