Bertindak Jadi Irup

Bupati: Keberadaan SMK Sangat Penting

Bupati: Keberadaan SMK Sangat Penting

TEMBILAHAN (HR)- Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, bertindak selaku inspektur upacara di Sekolah Menengah Kejujuran Negeri 1 Tembilahan, Senin (16/11). Dalam amanatnya, Bupati menegaskan keberadaan sekolah kejuruan sangat penting.

Upacara yang dipusatkan di Lapangan SMKN 1, Jalan Baharuddin Jusuf Tembilahan ini, diikuti Ketua TP PKK Zulaikhah, Kepala Dinas Pendidikan Helmi D, Kepala BP3AKB Djamillah dan Kepala Bagian Humas Setda Inhil Ahmad Ramani.

Lebih jauh Bupati mengatakan, siswa SMK patut berbangga hati, karena berbeda dari siswa SMA sederajat lainnya. Dimana, di SMK siswa diajarkan langsung turun ke lapangan, dan mengaplikasikan ilmu yang telah didapatkan. "Contohnya saja siswa SMK di Solo, yang dapat menciptakan mobil sendiri saat dipimpin oleh Joko Widodo, yang saat ini menjadi Presiden Republik Indonesia," tutur Bupati.

Kendati keberadaan dan peran SMK sangat penting, namun dijelaskan Bupati, jumlah SMK di Negeri Seribu Parit ini tak sebanding dengan jumlah SMA, yakni dari 40 SMA yang ada di Kabupaten Inhil, hanya ada 17 SMK atau berbanding 60:40. "Begitulah beratnya untuk mendirikan satu SMK, apalagi yang respentatif. Membangun satu SMK sama dengan membangun tujuh hingga delapan SMA," terangnya.

Oleh karena itu, mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau ini, mengimbau kepada seluruh siswa, belajar dengan tekun dan mengikuti pendidikan sesuai janji siswa, seperti yang dibacakan setiap melaksanakan upacara penaikan bendera merah putih.

"Beberapa program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil juga dibuat untuk siswa, seperti salah satunya Magrib Mengaji. Jadi, mohon siswa termasuk guru untuk ikut mendukung dan menyukseskannya," tambahnya. (adv/humas)